Kamis, 23/11/2017

Pemkab Mahulu Berangkatkan Warga Mahulu Umroh ke Mekkah

Kamis, 23/11/2017

UMROH Para peserta yang beruntung berangkat Umroh atas biaya Pemkab.

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Pemkab Mahulu Berangkatkan Warga Mahulu Umroh ke Mekkah

Kamis, 23/11/2017

logo

UMROH Para peserta yang beruntung berangkat Umroh atas biaya Pemkab.

MAHAKAM ULU - Sebanyak 20 orang umat Islam Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu)  diberangkatkan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mahakam Ulu (Mahulu), untuk melaksanakan Ibadah Umroh ke Mekkah, Rabu (22/11) kemarin.

20 orang umat Islam itu terdiri para tokoh masyarakat,  kaum fakir,  pengurus Masjid, muallaf,  serta warga yang berjasa terhadap masyarakat. Para calon jamaah umroh itu diberangkatkan dari Balai Pertemuan Umum (BPU) Kampung Ujoh Bilang, Kecamatan Long Bagun, menuju Balikpapan.

Bupati Mahulu Bonifasius Belawan Geh berharap agar para jamaah itu dapat melaksanakan ibadah umroh dengan baik dan khusyu, serta kembali ke tanah air dalam keadaan selamat, memiliki mental kuat sebagai teladan bagi umat muslim dan masyarakat umumnya.

“Ibadah Umroh merupakan salah satu wujud rasa ketaqwaan umat Islam kepada Allah Tuhan Yang Maha Esa. Oleh karenanya, seseorang yang melaksanakan umroh, harus pula nantinya merubah segala perilaku dan sifatnya sepulang dari tahan suci Makkah,” ungkap Bupati Bonifasius Belawan Geh dalam sambutannya dibacakan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Mahulu,  Drs Yohanes Avun MSi.

“Pada dasarnya, Umroh bisa disebut dengan haji kecil. Jadi, buat para jamaah umroh, harus selalu menjaga kondisi tubuh, agar selalu fit dalam melaksanakan setiap ibadah di tanah suci.  Dan pulang ke tanah air bisa menjadi panutan yang baik bagi lingkungan sekitar,” tegas Yohanes Avun, saat melepas jamaah umroh pagi kemarin.

Dia menbahkan, program umroh tersebut sebagai bentuk perhatian Pemkab Mahulu melalui program Gerakan Membangun Masyarakat Adil dan Sejahtera (Gerbangmas), melalui pembangun sumberdaya manusia di bidang kerohanian, membangun mahulu untuk semua.

“Setiap tahun umat muslim diberangkatkan umroh ke Mekah, sedangkan umat Nasrani diberangkatkan ibadah ke Yerussalem,” tukasnya.

Sementara, Ketua Panitia Pelaksana kegiatan itu,  Valentina Lalan menyampaikan laporannya, pemberangkatan jamaah umroh tersebut rutin setiap tahun.  Terdiri para tokoh agama, masyarakat dan muallaf. Semua pembiayaan melalui APBD Mahulu tahun anggaran 2017.

“Jumlah total biaya untuk memberangkatkan jamaah calon umroh itu sebesar Rp 1,60 Miliar (satu miliar enam puluh juta rupiah). Merupakan APBD Mahulu 2017 dikelola melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra)  Pemkab Mahulu, “ ungkapnya.

“Para jamaah akan nelaksanakan ibadah umroh itu selama 12 hari sejak pemberangkatan dan akan tiba ke Mahulu pada 2 Desember mendatang. Disana mereka akan beribadah khusyuk. Jadi benar-benar dimanfaatkan waktu untuk ibadah. Dan semoga para jamaah bisa kembali ketanah air dengan selamat, sehat sentosa,” harapnya.

Untuk diketahui tahun 2017 ini. Pemkab Mahulu telah memberangkatkan 40 orang jemaah yang beragama Nasrani beribadah ke Yerusalem pada September lalu.(advertorial/imr)

Pemkab Mahulu Berangkatkan Warga Mahulu Umroh ke Mekkah

Kamis, 23/11/2017

UMROH Para peserta yang beruntung berangkat Umroh atas biaya Pemkab.

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.