Kamis, 04/01/2018

Duit Reses Cuma Rp20 Juta, Abdulloh Ogah Ambil

Kamis, 04/01/2018

Abdulloh dalam suatu kegiatan peninjauan

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Duit Reses Cuma Rp20 Juta, Abdulloh Ogah Ambil

Kamis, 04/01/2018

logo

Abdulloh dalam suatu kegiatan peninjauan

BALIKPAPAN - Sejak akhir tahun 2017 lalu, anggota DPRD Balikpapan, tidak lagi mengambil uang reses. Sebab, persiapan pelaksanaan reses wakil rakyat, ditangani oleh pihak lain dengan cara swakelola.

Ketua DPRD Abdulloh mengatakan, kebijakan itu diambil sesuai dengan aturan yang ada. Pelaksanaan reses, dapat dilakukan per Dapil. Namun, bisa dilakukan secara serentak.

“Pembagian undangan, jumlah berapa, tempat dimana, segala tetek bengek disiapkan mereka juga. Seperti tenda kursi, pengeras suara, dan konsumsi. Khusus laporan reses, yang membuat adalah anggota DPRD bersangkutan,” kata Abdulloh, kemarin.

Ditanya besaran dana reses, Abdulloh menyebut hanya Rp20 juta, dengan jumlah peserta reses dari masyarakat, 250 orang. “Jadi, mau sekaligus 250 peserta atau mau bagi 5 kelurahan, ya terserah saja. Reses sekarang sudah mulai jalan, sejak Desember 2017 kemarin,” ujar Abdulloh.

Dijelaskan, pelaksanaan reses, dilakukan secara swakelola, lantaran jumlah anggaran di bawah Rp200 juta. “Itu sebenarnya, bisa melalui penunjukkan langsung. Makanya, pelaksanaan reses, berada di bawah Sekretariat DPRD,” tambah Abdulloh.

Abdulloh sendiri memilih membuat agenda reses terpisah, dengan anggaran sendiri pada pekan ini. “Saya tidak mengambil dana reses. Saya buat pertemuan sendiri pakai anggaran sendiri. Makanya schedule (jadwa) lain,” ungkapnya.

Alasannya membuat kegiatan sendiri diluar reses karena undangan lebih dari 250 orang. “Posisi saya tidak mungkin mengundang hanya 250 orang di satu tempat. Wilayah saya juga luas 6 kelurahan. Sehingga sekali hadir, cuma 250 sesuai anggaran direses ya nggak cukup juga. Saya pakai anggaran sendiri sesuai kemampuan. Mau ngundang berapa orang sehingga tidak mengikat,” jelasnya.

“Yang pasti saya tidak mau repot karena jumlah kelurahan dan kontituen saya banyak. Sehingga kalau dibatasi 250 ya rasanya tidak cukup. Jadi tidak terbebani APBD,” tukasnya.(din)


Duit Reses Cuma Rp20 Juta, Abdulloh Ogah Ambil

Kamis, 04/01/2018

Abdulloh dalam suatu kegiatan peninjauan

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.