Kamis, 18/01/2018

SMAN 1 Tanah Grogot Gelar Reuni Akbar

Kamis, 18/01/2018

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

SMAN 1 Tanah Grogot Gelar Reuni Akbar

Kamis, 18/01/2018

TANA PASER-Reuni Alumni SMAN 1 Tanah Grogot yang akan digelar tahun ini sepertinya akan lebih meriah. Reuni kali ini mendapat dukungan dari Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Paser Drs. Aji Said Faturahman M SI. Reuni kali ini digelar untuk kedua kalinya. 

“Alumni SMAN I Tanah Grogot telah mewarnai pembangunan Kabupaten Paser selama ini. Dengan Reuni Akbar kedua ini, kiranya komitmen serta sumbangsih alumni semakin kokoh untuk kejayaan Kabupaten Paser,” tukas Sekda yang akrab disapa Fatur. 

Menurut Fatur, ajang reuni bukan saja untuk mempererat silaturahmi juga menjadi wahana berbagi ilmu dan pengalaman. Ajang tersebut juga bisa menghasilkan pemikiran dan masukan untuk meningkatkan pembangunan di Kabupaten Paser.

“Alumni kan ada yang mengabdi di luar daerah, nah tentu kesempatan reuni ini bisa digunakan untuk share pengalaman yang bisa menguntungkan kedua belah pihak,” terang Fathur.

Fathur berharap sumbangsih alumni SMAN 1 Tanah Grogot khususnya yang berkerja dan berkarya di Tana Paser kian meningkat. Hal tersebut bisa tercapai dengan saling berbagi ilmu dan memanfaatkan secara benar media sosial untuk kemajuan daerah.

Ketua Panitia Reuni, Abdul Rasul mengatakan, reuni akbar ini dilaksanakan selama dua hari. Hari pertama, pada Sabtu (20/1) di Gedung Awa Mangkuruku untuk kegiatan temu kangen alumni dengan para guru dan mantan guru. 

Sedangkan hari kedua pada Minggu (21/1) diadakan berbagai kegiatan antara lain senam, jalan santai, lomba tarik tambang, donor darah, dan penanaman pohon bantuan dari DLH Paser.

Ia juga berharap ajang reuni tersebut dapat memberikan sumbangsih pemikiran untuk pembangunan di Kabupaten Paser.  

“Mari kita sukseskan reuni, bersilaturahmi dan berbagi untuk kemajuan Bumi Daya Taka tercinta demi kesejahteraan anak cucu kita nanti,” pungkas Rasul. (dc1217)


SMAN 1 Tanah Grogot Gelar Reuni Akbar

Kamis, 18/01/2018

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.