Senin, 03/07/2017

DPRD Soroti Kerusakan Jembatan Sambaliung

Senin, 03/07/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

DPRD Soroti Kerusakan Jembatan Sambaliung

Senin, 03/07/2017

TANJUNG REDEB – DPRD Berau mendesak Pemprov Kaltim dan Pemkab Berau untuk meninjau Jembatan Sambaliung. Kondisi jembatan yang menghubungkan Tanjung Redeb dan lima kecamatan di daerah pesisir Berau kian parah. 

Kondisi aspal di atas jembatan itu berlubang hingga sering menyebabkan terjadinya kecelakaan. Jembatan itu juga dikabarkan kerap ditabrak tongkang pengangkut alat berat. 

“Kewenangan jembatan tersebut ada di propinsi. Sejak pemerintahan terdahulu sampai pemerintahan sekarang, selalu menyuarakan untuk perbaikan. Seingat saya tahun ini juga ada penanganan dari propinsi walaupun dengan dana terbatas,” ungkap Anggota DPRD Berau, Achmad Rizal kepada Koran Kaltim, kemarin. 

Menurutnya, Dinas Perhubungan Berau juga perlu meningkatkan pengawasan mengingat jembatan itu kerap ditabrak kapal. 

Achmad Rizal menambahkan, sebelumnya pernah  direncanakan membanguan Jembatan Kelay III dari Singkuang-Limunjan. Namun rencana itu terpaksa ditunda karena defisit yang dialami Pemprov Kaltim. Akibat penundaaan pembanguan itu, jembatan Sambaliung masih menjadi penghubung utama untuk menunju ke lima kecamatan di wilayah pesisir. 

“Kita mendorong Pemda Berau bersama propinsi mengusahakan pendanaan dari pusat untuk Jembatan Kelay III tersebut. Dan kita juga akan terus berusaha agar jembatan Sambaliung saat ini bisa segera diperbaiki, jangan sampai terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan, baru ada perbaikan. Yang kita pikirkan saat ini bagaimana akses jalan untuk pelayanan kemasyarakat bisa diberikan dengan baik,” tegas Politisi Partai Nasdem ni. (ind)

DPRD Soroti Kerusakan Jembatan Sambaliung

Senin, 03/07/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.