Jumat, 07/07/2017

Calhaj Termuda di Berau Berusia 19 Tahun

Jumat, 07/07/2017

Ilustrasi

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Calhaj Termuda di Berau Berusia 19 Tahun

Jumat, 07/07/2017

logo

Ilustrasi

TANJUNG REDEB  -  Sebanyak 149 calon haji (Calhaj) Kabupetan Berau yang akan berangkat pada 10 Agustus 2017 mendatang. Persiapan keberangkatan jemaah itu sudah mencapai 75 persen. 

Kepala Seksi Haji Dan Umroh Kemenag, H Syahman menjelaskan, seluruh calhaj saat ini masih terus melakukan berbagai kegiatan atau persiapan menjelang keberangkatan.

“Yang berangkat nanti sebanyak 151 orang, dan dua orangnya sebagai pendamping. Seluruh calhaj kita ingatkan untuk menjaga kesehatan, perbanyak olahraga dan menjaga pola makan, terutama bagi calhaj yang berusia di atas 50 tahun,” kata  Syahman kepada Koran Kaltim, Kamis (6/7).

Menurut Syahman,  berhaji adalah ibadah untuk menunaikan rukun Islam yang kelima. Untuk itu, jemaah diharapkan betul-betul memanfaatkan kesempatan itu untuk beribadah. Segala kegiatan di tanah air dilupakan untuk melaksanakan ibadah dengan mengharap berkah dan rahmat Allah SWT.

 “Yang kami harapkan bagaimana seluruh calhaj Berau yang berangkat nanti bisa kembali lagi tanpa halangan. Mengingat, untuk tahun ini kita mendapat jatah calhaj padahal hanya 141 orang. Dan ditambah 10 persen , sehingga menjadi 149 orang. Tentu saja, dengan penambagan ini bisa sedikit mengurangi daftar tunggu,” pungkasnya.

Pada keberangkatan tahun ini, calhaj tertua berusia 81 dan yang termuda berusia 19 tahun. (ind)

Calhaj Termuda di Berau Berusia 19 Tahun

Jumat, 07/07/2017

Ilustrasi

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.