Minggu, 13/08/2017

Bankaltim Luncurkan Mobil Layanan Tabungan SimPel

Minggu, 13/08/2017

Direktur Utama Bankaltim Zainuddin Fanani (baju batik) menyerahkan secara simbolis mobil layanan bergerak tabungan simpel kepada Kepala Bankaltim Cabang Utama Samarinda Vicky Pujo Rahmanto, mewakili seluruh kantor cabang se-Kaltim dan Kaltara.

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Bankaltim Luncurkan Mobil Layanan Tabungan SimPel

Minggu, 13/08/2017

logo

Direktur Utama Bankaltim Zainuddin Fanani (baju batik) menyerahkan secara simbolis mobil layanan bergerak tabungan simpel kepada Kepala Bankaltim Cabang Utama Samarinda Vicky Pujo Rahmanto, mewakili seluruh kantor cabang se-Kaltim dan Kaltara.

SAMARINDA - Budaya menabung penting dimulai sejak usia dini agar dapat mendidik anak untuk mampu mengendalikan diri dalam bersikap konsumtif, serta belajar untuk membelanjakan uang yang dimilikinya secara bijak. 

Produk ini pertama kali diluncurkan oleh Presiden RI pada tanggal 14 Juni 2015. Pengembangan produk SimPel/SimPel iB sejalan dengan program pemerintah sebagaimana dituangkan dalam Perpres No.2 tahun 2015 tentang RPJMN tahun 2015 – 2019. Sebagai wujud kepedulian Bankaltim untuk meningkatkan budaya menabung kepada masyarakat. Bankaltim berkomitmen dan berpartisipasi dalam mempromosikan serta melaksanakan program produk Tabungan SimPel sehingga program nasional tersebut dapat berkembang secara berkelanjutan.

Hal ini telah terbukti dengan penghargaan yang diterima Bankaltim Februari 2017 lalu sebagai bank penghimpun simpel terbanyak di Kaltim/Kaltara dari OJK. Dari Total Dana Pihak Ketiga (DPK), simpel yang ada di Kaltim-Kaltara senilai Rp 21,5 miliar, dan Bankaltim berhasil menghimpun 77,21 persen dari total tersebut. Hingga Desember 2016, nasabah SimPel di Bankaltim sebanyak 57.494 rekening dan terus meningkat hingga per Juni 2017 menjadi 85.364 rekening atau mengalami kenaikan 68%. 

Untuk lebih mempermudah nasabah dan calon nasabah yang ingin menabung, maka Bankaltim meluncurkan 20 mobil layanan bergerak tabungan simpel di halaman parkir mobil Bankaltim Kantor Pusat, Jalan Jendral Sudirman No 33 Samarinda, Selasa (8/8) lalu.

Kepala Divisi Bisnis & Funding Bankaltim Baharuddin Rivai mengatakan bahwa 20 mobil tersebut akan diserahkan kepada seluruh jaringan kantor Bankaltim yang ada di Kaltim dan Kaltara. 

Direktur Utama Bankaltim Zainuddin Fanani mengatakan, kehadiran mobil layanan bergerak tabungan simpel Bankaltim tersebut sebagai bukti komitmen untuk mempromosikan dan melaksanakan program produk Tabungan SimPel.(rgn)

Bankaltim Luncurkan Mobil Layanan Tabungan SimPel

Minggu, 13/08/2017

Direktur Utama Bankaltim Zainuddin Fanani (baju batik) menyerahkan secara simbolis mobil layanan bergerak tabungan simpel kepada Kepala Bankaltim Cabang Utama Samarinda Vicky Pujo Rahmanto, mewakili seluruh kantor cabang se-Kaltim dan Kaltara.

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.