Kamis, 31/08/2017

Sekda: Peran BLK Sangat Penting

Kamis, 31/08/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Sekda: Peran BLK Sangat Penting

Kamis, 31/08/2017

TANA PASER – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Paser Aji Sayid Fathur Rahman menyampaikan, peran Balai Latihan Kerja (BLK) sangat penting dalam memberikan keterampilan kepada warga dan bisa meminimalisir jumlah pengangguran.

“Sebenarnya, BLK ini akan sangat membantu banyak orang untuk mandiri. Karena BLK mempunyai peran yang sangat penting untuk memberikan keterampilan kepada setiap warga negara,” ungkapnya saat menutup Pelatihan Berbasis Kompetensi dan Masyarakat gelaran UPTD BLK Disnakertrans Paser, Selasa (29/8) kemarin.

Untuk diketahui, Pelatihan Berbasis Kompetensi dan masyarakat yang digelar UPTD BLK Disnakertrans Kabupaten Paser ini, merupakan program kegiatan peningkatan kompetensi tenaga kerja (naker) dan produktivitas anggaran. Anggarannya bersumber dari APBN Tahun Anggaran (TA) 2017.

Pasalnya, lanjut dia, BLK dapat membuat Indonesia lebih maju. Salah satu ciri negara maju adalah warganya memiliki keterampilan, berpengetahuan baik dan memiliki keahlian. Hal ini terlihat dari sejumlah negara tetangga yang sudah lebih maju. Seperti, Australia, Singapura dan Malaysia.

“Patokan kita, adalah beberapa negara tetangga yang sudah lebih maju, seperti Australia, Singpura dan Malaysia. Ciri Negara maju, tentu warganya itu berketerampilan, berpengetahuan baik dan memiliki keahlian, karena itu jarang warganya yang nganggur,” ucapnya.

Kendati demikian, cukup disayangkan UPTD BLK Disnakertrans Kabupaten Paser belum dapat dibangun mendekati kata ideal untuk sebuah BLK. “Karena itu, saya berterima kasih dan sangat menghargai sekali kerja keras Kawan- kawan di Disnaker Paser, dengan segala keterbatasannya berusaha dan berupaya keras untuk mendapatkan sumber pendanaan. Karena APBD kita sudah cukup lama, kurang mengalir ke UPTD, jika memang ada, pasti nilainya kecil sekali,” sebutnya.

Dikatakannya, BLK akan sangat membantu banyak orang untuk bisa mandiri. Sesuai visi Kabupaten Paser 2016-2021, yakni Maju, Mandiri, Sejahtera dan Berkeadilan.  Dia juga mengaku disarankan oleh Sekretaris Disnakertrans Kabupaten Paser agar ke depan Paser dapat bekerjasama dengan Kabupaten Bantaeng dalam rangka pengembangan BLK Kabupaten Paser.

“Mengingat, Ketika Pemkab Paser berkunjung kesana dan melihat BLK Bantaeng sendiri sudah melakukan kerja sama dengan Negara Jepang dalam pengembangan BLK disana. Paling tidak kita belajar dan bisa bekerja sama dengan Kabupaten Bantaeng dalam Pengembangan BLK di daerah kita,” paparnya.

Kepala UPTD BLK Sumarliani mengatakan  pelatihan merupakan ketiga kalinya sejak Maret 2017. Sebelumnya, ada pelatihan kejuruan Instalasi penerangan listrik dan Kejuruan menjahit pakaian dasar.

“Tingginya minat masyarakat Kabupaten Paser yang ingin mengikuti kegiatan pelatihan ini, membuat BLK harus melakukan tes dan seleksi peserta. Sehingga, terpilih yang terbaik dari masing masing kejuruan sebanyak 16 peserta,” katanya. (sur)

Sekda: Peran BLK Sangat Penting

Kamis, 31/08/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.