Rabu, 25/10/2017

Korban Kebakaran Dapat Bantuan

Rabu, 25/10/2017

PEDULI: Pelajar Berau yang menggalang bantuan untuk korban kebakaran. (FOTO: INDRA/KK)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Korban Kebakaran Dapat Bantuan

Rabu, 25/10/2017

logo

PEDULI: Pelajar Berau yang menggalang bantuan untuk korban kebakaran. (FOTO: INDRA/KK)

TANJUNG REDEB—Bantuan dari berbagai pihak terhadap para korban kebakaran yang menghanguskan 4 rumah dan tempat usaha di Jalan Dahlia-Ramania, Tanjung Redeb, Berau, pada Jumat (20/10) lalu, benar-benar berarti. 

Empat kepala keluarga (KK) yang menjadi korban awalnya hanya menyisakan baju di badan. Kini, mereka bisa kembali menggunakan baju layak pakai, baik dari anak- anak hingga orang dewasa.

“Kami sekeluarga mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan baik materi maupun doa berkat bantuan dari sahabat semua, kami sekeluarga masih dapat berdiri seperti sedia kala.  Alhamdulillah ya Allah hari ini kami sekeluarga kau berikan cobaan dan kami juga baru menyadari bahwa betapa besarnya arti dari persahabatan karena tanpa bantuan dari saudara, sahabat dan teman, mungkin kami tidak dapat bertahan semoga bantuannya mendapatkan balasan dari Allah SWT,” ungkap Arifin salah satu korban kebakaran yang juga merupakan salah seorang jurnalis, Selasa (24/10). 

Bantuan yang diberikan berupa baju layak pakai, sembako dan uang tunai dari Empat KK yang berjumlah sekitar 15 orang. Bantuan berasal sejumlah donatur dan elemen warga yang peduli. 

Bahkan, sejumlah pelajar Berau menggalang aksi bantuan. “Saya secara pribadi, belum bisa membantu banyak terhadap para korban. Dan bersyukur, dengan cara menjalin komunikasi ke berbagai pihak, mendapat respon dan secara bersama mengumpulkan bantuan. Sehingga, pada Senin (23/10) kemarin sudah bisa terkumpul dan hari ini kita serahkan langsung ke para korban yang saat ini masih ditampung di Pesantren Masjid Agung Baitulhikmah, Berau,”pungkas Junaidi selaku kordinator aksi.(ind)


Korban Kebakaran Dapat Bantuan

Rabu, 25/10/2017

PEDULI: Pelajar Berau yang menggalang bantuan untuk korban kebakaran. (FOTO: INDRA/KK)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.