Minggu, 13/08/2017

Pesawat Jatuh Kehabisan Bahan Bakar

Minggu, 13/08/2017

JADI TONTONAN: Dua bocah berselfie di lokasi jatuhnya pesawat latih di Desa Carangrejo, Kecamatna Sampung, Ponorogo. (FOTO: JOGLOSEMAR.CO)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Pesawat Jatuh Kehabisan Bahan Bakar

Minggu, 13/08/2017

logo

JADI TONTONAN: Dua bocah berselfie di lokasi jatuhnya pesawat latih di Desa Carangrejo, Kecamatna Sampung, Ponorogo. (FOTO: JOGLOSEMAR.CO)

PONOROGO –  Sebuah pesawat latih terbang jatuh di area persawahan di Ponorogo Jawa Timur (Jatim). Pesawat sempat kehilangan arah hingga akhirnya kehabisan bahan bakar dan mendarat darurat di persawahan, Minggu (13/8).  

Pilot dan co-pilot selamat, meski pesawat Aviat Husky A-1 itu tak lagi bisa dioperasikan. Pesawat mendarat darurat di persawahan di Desa Carangrejo, Kecamatan Sampung, Ponorogo juga menjadi tontonan warga.

Kecelakaan ini berawal saat pesawat dengan pilot Letnan Penerbang (Purn) Joko Hartono dan co-pilot Sukandar terbang dari Pondok Cabe, Tangerang. Rencananya, pesawat menuju Pacitan Jawa Timur guna latihan terbang. Namun karena terkendala cuaca buruk, pesawat tak bisa mendarat di landasan di Pacitan. 

Selanjutnya, gagal mendarat di Pacitan dan hendak mendarat di Solo Jawa Tengah. Namun, belum sampai ke Solo, pesawat kehabisan bahan bakar di wilayah Ponorogo. Alhasil, pesawat mendarat darurat sekira pukul 12.00 WIB di persawahan.

Beruntung, pilot dan co-pilot selamat dalam kejadian ini. Hingga Minggu malam, pesawat masih berada di persawahan warga dan menjadi tontonan ribuan warga. Polisi juga masih bersiaga di lokasi kejadian untuk mengamankan pesawat. (okz)


Pesawat Jatuh Kehabisan Bahan Bakar

Minggu, 13/08/2017

JADI TONTONAN: Dua bocah berselfie di lokasi jatuhnya pesawat latih di Desa Carangrejo, Kecamatna Sampung, Ponorogo. (FOTO: JOGLOSEMAR.CO)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.