Rabu, 20/12/2017

IRT Edarkan 709 Butir Doubel L

Rabu, 20/12/2017

terciduk Leni Wijaya bersama barang buktinya diamankan di Mapolres Kutim setelah diciduk dirumahnya. (FOTO: YULI/KK)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

IRT Edarkan 709 Butir Doubel L

Rabu, 20/12/2017

logo

terciduk Leni Wijaya bersama barang buktinya diamankan di Mapolres Kutim setelah diciduk dirumahnya. (FOTO: YULI/KK)

SANGATTA - Seorang  ibu rumah tangga (IRT) bernama Leni Wijaya (36), warga Kutai TImur (Kutim), nekat mengedarkan obat terlarang jenis Dobel L.

Aksi jual beli yang dilakukan Leni sudah terendus sejak 6 bulan lalu, saat unit Opsnal Resnarkoba Polres Kutim mendapatkan informasi banyak obat keras yang beredar di Sangatta.

Dari laporan itulah petugas akhirnya melakukan penyidikan dan mengarah ke Leni. Ibu pekerja keras tapi salah jurusan itu, akhirnya tertangkap di rumahnya, tepatnya di Jalan Yos Sudarso II Gang Kartini, Sangatta Utara, Selasa (19/12) lalu.  

Dari tangan pelaku, petugas menemukan 709 butir Double L di dapur. Lokasi yang seharusnya digunakan untuk menyimpan bumbu masak itu justru diisi barang haram. Selain itu, petugas juga mengamankan uang tunai sebesar Rp 770 ribu yang diduga hasil dari penjualan Doubel L dan sebuah handphone.

“Pelaku diamankan saat berada di dalam rumah. Saat digeledah ternyata ditemukan Doubel L sebanyak 709 butir yang disimpan di dua tempat berbeda,” ungkap Kasat Reskoba Polres Kutim, Iptu Abdul Rauf, Rabu (20/12), kemarin.

Saat ini Leni dan seluruh barang bukti sudah diamankan pihak kepolisian.

“Kami akan terus bekerja untuk memberantas peredaran narkoba di Kutim dan hal ini perlu dukungan dari seluruh lapisan masyarakat,” tandasnya. (yul1116)

IRT Edarkan 709 Butir Doubel L

Rabu, 20/12/2017

terciduk Leni Wijaya bersama barang buktinya diamankan di Mapolres Kutim setelah diciduk dirumahnya. (FOTO: YULI/KK)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.