Selasa, 06/06/2017

Tukang Cuci Motor Rangkap Kerjaan jadi Kurir Sabu

Selasa, 06/06/2017

RANGKAP: SN yang kedapatan polisi membawa narkoba jenis sabu.

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Tukang Cuci Motor Rangkap Kerjaan jadi Kurir Sabu

Selasa, 06/06/2017

logo

RANGKAP: SN yang kedapatan polisi membawa narkoba jenis sabu.

SANGATTA – Ada saja ulah manusia, meski di bulan Ramadan tetap saja melakukan aksi kriminal. Seorang pria berinisial SN (42)  warga Sangatta Kabupaten Kutai Timur (Kutim),  terpaksa diamankan Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Kutim,  Kamis (01/06), sore, lantaran kedapatan membawa narkoba jenis sabu. 

SN yang sudah menjadi target operasi (TO) petugas, diamankan saat melintas mengendarai roda dua di Jalan Poros Sangatta-Bontang, kilometer 5, Desa Sangatta Utara.

Dari tangannya, petugas mengamankan satu poket sabu. Saat dilakukan pemeriksaan poketan sabu itu dipegang dengan tangan kirinya. Setelah ditimbang, sabu diketahui seberat 0,46 gram. 

Kapolres Kutai Timur AKBP Rino Eko melalui Kasat Resnarkoba Iptu Abdul Rauf menjelaskan, awal terungkapnya kasus ini bermula dari laporan masyarakat bahwa di daerah Sangatta Utara akan ada transaksi narkoba. 

Dari hasil laporan tersebut, Unit Opsnal Sat Reskoba melakukan penyelidikan kemudian berhasil mengamankan SN yang tengah mengendarai sepeda motor.  "SN beserta beserta barang buktinya diamankan di Mapolres Kutim guna penyidikan lebih lanjut," kata Rauf,  Minggu (04/06) pagi.  

Diketahui, SN yang bekerja sehari-hari sebagai pencuci motor disuruh rekannya melakukan bisnis haram tersebut untuk menambah penghasilannya. "Saya cuma mengantar pak, " pungkasnya. 

Terkait hal ini polisi akan menjerat SN dengan Pasal 112 (1) UU 35/2009 tentang Narkotika, dengan ancaman hukuman penjara selama 5 tahun. (yul1116)


Tukang Cuci Motor Rangkap Kerjaan jadi Kurir Sabu

Selasa, 06/06/2017

RANGKAP: SN yang kedapatan polisi membawa narkoba jenis sabu.

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.