Kamis, 07/09/2017

Pengkab PBVSI Gelar Kepek Cup 2017

Kamis, 07/09/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Pengkab PBVSI Gelar Kepek Cup 2017

Kamis, 07/09/2017

SENDAWAR –Pengcab PBVSI Kutai Barat (Kubar), kembali menggelar turnamen bola voli tingkat kecamatan se-Kubar. Turnamen yang diikuti 16 tim putra dan 14 tim putri se-Kubar itu, bertajuk ‘Kepek Cup 2017’ secara resmi telah dibuka di Gelanggang Olahraga (GOR) Desnan, Sendawar, Senin (4/9).

“Saya berharap melalui ajang semacam ini akan melahirkan atlet voli Kubar yang bisa bersaing hingga ke tingkat nasional maupun internasional,” tegas Bupati Kubar FX Yapan, dalam sambutannya dibacakan oleh Sekda Kubar Yacob Tullur.

Di hari kedua gelaran Turnamen Bola Voli Kepek Cup 2017, ada pemandangan menarik, Bupati Kubar FX Yapan langsung hadir di GOR Desnan,  memotivasi Tim Voli Putra Kecamatan Damai sekaligus sebagai manager tim itu. Meski tidak mudah, akhirnya Damai dapat mengalahkan Tim Putra Kecamatan Nyuatan dengan skor telak 3-0. Tim Putra Nyuatan sebenarnya juga mendapat ‘asupan’ semangat dari Yacob Tullur, yang tidak lain adalah Sekretaris Kabupaten Kubar, menjadi manager tim voli Nyuatan. 

Bupati FX Yapan yang kelahiran Kecamatan Damai, terus menyemangati dan

memberikan arahan langsung kepada para pemain. Tidak jarang, ia mencermati daftar pemain di tangan, untuk mengatur posisi atau melakukan pergantian pemain.

“Turnamen ini sebagai ajang mencari bibit unggul. Sehingga Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kubar mampu menindaklanjuti, guna mengangkat nama Kubar untuk pembangunan di bidang olahraga. Mari kita budayakan hidup sehat, memasyarakatkan olahraga, dan mengolahragakan masyarakat,” papar Yapan.

Sementara itu, Ketua KONI Kubar Ekti Imanuel menyebut, apresiasi yang tiada terhingga kepada Pemkab Kubar yang konsistensi dan mendukung penuh kegiatan itu. “Pemkab Kubar telah memberikan anggaran kepada KONI Kubar guna pengembangan olahraga didaerah ini. Kepek Cup akan dijadikan agenda tahunan. Fungsi turnamen ini untuk mencari bibit unggul daerah. Sehingga kedepan Kubar tidak lagi ketergantungan dengan atlet dari luar daerah,” pungkasnya.

Untuk diketahui, Kepek Cup berasal dari nama seorang olahragawan (voli) senior Kubar, yakni Kepek. Kepek lahir dan besar di Kampung Asa, Kecamatan Barong Tongkok, dan kini telah tiada. Turnamen voli Kepek Cup 2017 memperebutkan uang pembinaan dengan total Rp 70 juta. “Disamping uamng tunai, ada piala bergilir dan sertifikat penghargaan. Semoga turnamen ini menjadi bagian dari kemajuan olahraga bola voli di Kubar,” jelas Ketua Panitia Pelaksana turnamen Kepek Cup 2017, Bernardus Raing. (imr)


Pengkab PBVSI Gelar Kepek Cup 2017

Kamis, 07/09/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.