Sabtu, 09/09/2017

Asap Kebakaran Lahan Ganggu Aktivitas Pegawai Pemkab

Sabtu, 09/09/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Asap Kebakaran Lahan Ganggu Aktivitas Pegawai Pemkab

Sabtu, 09/09/2017

SANGATTA – Beberapa hari terakhir daerah Sangatta sering terjadi kebakaran kebun di kawasan Bukit Pelangi tepatnya di belakang gedung ekspo, seringnya terlihat asap tebal mengepul memenuhi kawasan Bukit Pelangi. Parahnya, debu hitam mulai memenuhi ruangan kerja pegawai.

Badan Penanggulangan dan Bencana Daerah (BPBD) Kutim terlihat  geram melihat ulah warga yang tak bertanggungjawab. Pasalnya, mereka nekat membuka lahan dengan cara membakar.

Tentu saja hal ini membuat para pegawai mengeluh. Mereka tak bisa bekerja maksimal. Sebab, asap dan debu mengganggu aktivitas mereka. Wajar saja, tak sedikit yang meninggalkan kantor.

“Sudah dari tadi (kemarin). Mungkin jam sebelasan. Susah kami kerja karena banyak asap dan debu. Ini sampai masuk kantor debunya,” ujar Ridwan salah seorang TK2D setempat.

Kebakaran ini tidak hanya terjadi di kawasan Bukit Pelangi, akan tetapi terjadi pula di hutan kawasan Munte. Nyaris sama. Apinya turut mengepul  diatas langit dan mengganggu warga.

Hal ini dibenarkan Romi Ramadian, Kasi Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kutim. Pihaknya mengaku sudah memantau sejak terjadinya kepulan asap kecil hingga membesar.

Hanya saja, belum dilakukan tindakan aktif ke titik lokasi. Pihaknya hanya melakukan pemantauan lewat drone. Hasilnya belum mengkhawatirkan. Hanya terdapat titik-titik kebakaran yang dilakukan warga. 

“Kami mau ke lokasi tetapi tidak terjangkau. Karena tidak ada jalan. Makanya kami pantau lewat drone saja. Hasilnya sekira satu hektar yang terbakar. Hanya saja belum besar. Kami lihat pula sudah di petak lahan yang di bakar,” ujar Romi.(yul1116)

Asap Kebakaran Lahan Ganggu Aktivitas Pegawai Pemkab

Sabtu, 09/09/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.