Selasa, 29/08/2017

Borneo FC Incar Poin Sempurna di Dua Laga Tandang

Selasa, 29/08/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Borneo FC Incar Poin Sempurna di Dua Laga Tandang

Selasa, 29/08/2017

logo

22 pemain dibawa Borneo FC untuk melakoni dua laga away menantang Semen Padang dan Persegres Gresik United. Jumlah tersebut disiapkan oleh pelatih kepala Iwan Setiawan yang ditargetkan mendapat poin sempurna.

Gelandang Wahyudi Hamisi, Asri Akbar dan bek asing asal Jepang, Kunihiro Yamashita tak dalam kondisi terbaik karena dibekap cedera. Sementara Dinan Javier dan Ricky Akbar Ohorella sudah dalam keadaan bagus.

“Kami belum bisa memastikan dia (Yama) cedera apa. Tapi dia mengeluh sakit, sehingga sore ini dia rest dulu. Kami khawatir takut mengambil risiko kalau dia dipaksa latihan penuh,” ujar Luthfi Nanda, fisioterapis Borneo.

“Besok rontgen liat kondisi cedera karena dia ngeluh sakit, jadi kami khawatir. Kalau saya lihat sih memar biasa saja, tapi tak ada salahnya dicek. Siapa tahu ada masalah jadi bisa ambil langkah antisipasi,” imbuh dia.

Borneo ingin menebus kekalahan dari Sriwijaya FC di Stadion Segiri dan hasil imbang kontra Persipura Jayapura yang juga di laga kandang. Untuk itu, poin sempurna jadi hal wajib untuk mereka ketika di Padang dan Gresik.

“Kami memaksimalkan waktu yang ada untuk memantapkan persiapan dia laga away lawan Semen Padang dan Persegres,” buka manajer tim Farid Abubakar, dikutip laman resmi klub.

“Manajemen ingin dapat enam poin karena sudah hilang lima poin di kandang, kalah lawan Sriwijaya FC dan seri menghadapi Persipura kemarin,” pungkas Farid.

Partai melawan Semen Padang di Stadion Haji Agus Salim dilaksanakan 31 Agustus mendatang. Sementara menantang Gresik United pada 4 September, di Stadion Tridarma Petrokimia. (gdc)

Borneo FC Incar Poin Sempurna di Dua Laga Tandang

Selasa, 29/08/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.