Kamis, 14/09/2017

Garuda Muda Nusantara Wujudkan Asa

Kamis, 14/09/2017

MENANG BESAR: Kerja keras sepanjang pertandingan yang diperlihatkan timnas Indonesia U-19 membuahkan hasil berupa tiket ke semifinal.

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Garuda Muda Nusantara Wujudkan Asa

Kamis, 14/09/2017

logo

MENANG BESAR: Kerja keras sepanjang pertandingan yang diperlihatkan timnas Indonesia U-19 membuahkan hasil berupa tiket ke semifinal.

YANGON - Timnas Indonesia U-19 akhirnya berhasil memberikan kegembiraan kepada publik sepakbola di Tanah Air. Setelah sempat terpuruk usai dikalahkan Vietnam 0-3 di partai ketiga AFF Cup U-18 tiga hari lalu, Rachmad Irianto dkk memastikan satu tiket ke semifinal ajang ini setelah membantai Brunei Darussalam dengan skor 8-0 pada partai pamungkas di  Grup B pada laga yang berlangsung di Thuwuna Stadium Rabu (13/9) sore kemarin.

Hasil tersebut sesuai dengan apa yang ditargetkan kepada skuad Garuda Nusantara. Pasalnya, bila ingin lolos ke semifinal tanpa harus bergantung pada pertandingan antara Myanmar kontra Vietnam di partai kedua tadi malam, Indonesia harus menang dengan tambahan delapan gol tanpa kebobolan. Indonesia mengoleksi 9 angka plus selisih gol yang mencapai +15, membuat Garuda Muda Nusantara mewujudkan asa ke semifinal dan tak mungkin lagi terlempar dari posisi dua besar.

Gol-gol untuk Indonesia dicetak Muhammad Rafli menit pertama, ke-42, dan ke-45. Egi Maulana Vikri membukukan namanya di papan skor pada menit ke-18 dan ke-23. Witan Sulaiman juga mencetak sepasang gol pada menit ke-41 dan ke-67. Gol penutup tim besutan Indra Sjafri tercatat atas nama Hanis Sagara.

Achmad Irianto mengucapkan rasa syukurnya atas keberhasilan menyarangkan delapan gol ke gawang Brunei, sembari mengucapkan persembahan untuk beberapa pihak. “Alhamdulillah kami menang besar atas Brunei dan lolos ke semifinal. Kami bermain kompak, tanpa beban dan punya keinginan menang besar sejak awal,” kata Irianto.

“Kemenangan dan lolos ke semifinal ini kami persembahkan untuk Muhammad Riyandi kiper Timnas yang mengalami cedera, keluarga, serta seluruh bangsa Indonesia,” kata pemain nomor punggung 13 itu.

Pelatih Timnas Indonesia U-19 Indra Sjafri, mengucapkan rasa syukurnya setelah skuad asuhannya bisa mewujudkan target yang ditetapkan. Tak lupa, Indra pun mengucapkan terima kasih kepada para penggawa Indonesia yang telah bertanding sekuat tenaga serta kepada seluruh masyarakat Indonesia yang telah membantu dengan doa.

“Alhamdulillah kami lolos semifinal tanpa menunggu hasil pertandingan Vietnam. Terima kasih kepada perjuangan para pemain dan doa bangsa Indonesia kepada kami,” ujar Indra.

Sejak awal Indra telah mewanti-wanti kepada anak-anak asuhnya untuk bermain tenang dan tidak terburu-buru dalam penyelesaian. Hasilnya pun tak sia, Indonesia mendominasi jalannya pertandingan. Meski terjadi pergantian formasi saat di babak kedua, tetapi Garuda Nusantara tetap mampu menunjukkan cakarnya demi menggenggam kemenangan.

“Kami tetap anggap Brunei sebagai lawan yang harus diwaspadai. Di babak kedua kami mengubah formasi menjadi 4-3-3, karena kita tarik Feby dan masukkan Saddil. Rafli kita ganti karena cedera,” tuntas Indra. (lbc)

Garuda Muda Nusantara Wujudkan Asa

Kamis, 14/09/2017

MENANG BESAR: Kerja keras sepanjang pertandingan yang diperlihatkan timnas Indonesia U-19 membuahkan hasil berupa tiket ke semifinal.

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.