Kamis, 05/10/2017

Barca Tanpa Suporter Hadapi Atletico

Kamis, 05/10/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Barca Tanpa Suporter Hadapi Atletico

Kamis, 05/10/2017

BARCELONA - Barcelona kemungkinan bakal melakoni laga melawan Atletico Madrid tanpa didampingi penggemar setianya di Wanda Metropolitano pada 14 Oktober mendatang. Hal ini disebabkan oleh masalah logistik sehingga tuan rumah tidak bisa menyediakan tiket kepada penggemar Blaugrana.

Barcelona telah merilis sebuah pernyataan di situs resmi dan mempersiapkan hal terburuk buat pendukung. Dalam pernyataan klub tersebut mengatakan aplikasi untuk penggemar telah dibatalkan karena tuan rumah tidak dapat memasok tiket yang telah ditawarkan sebelumnya. 

Ini merupakan hal terburuk yang diungkapkan Barcelona dan jika itu benar terjadi, maka Lionel Messi dkk untuk kedua kalinya menjalani pertandingan Liga Spanyol tanpa penonton. Sebelumnya pasukan Ernesto Valverde bermain tanpa penonton saat menjamu Las Palmas di Camp Nou. “Karena masalah logistik di Stadion Wanda Metropolitano yang baru, Atletico Madrid tidak dapat menyediakan tiket yang sebelumnya ditawarkan ke klub pendukung Barcelona jelang pertandingan La Liga pada Sabtu 14 Oktober,” demikian pernyataan resmi klub kemarin. “Karena itu, semua pendukung tiket klub FC Barcelona untuk pertandingan di atas telah dibatalkan,” imbuh pernyataan itu.

Barcelona saat ini memiliki rekor 100 persen di kompetisi domestik dengan belum terkalahkan dalam tujuh pertandingan terakhir. Blaugrana unggul lima poin dari posisi kedua Sevilla, dan enam angka dari Valencia. (sdc)

Barca Tanpa Suporter Hadapi Atletico

Kamis, 05/10/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.