Senin, 30/10/2017

Lewis Hamilton Kunci Gelar Juara

Senin, 30/10/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Lewis Hamilton Kunci Gelar Juara

Senin, 30/10/2017

MEXICO CITY - Gelar juara dunia keempat di ajang balap mobil Formula 1 tahun 2017 ini resmi jadi milik Lewis Hamilton. Pilot jet darat Mercedes itu mengalahkan rekor legenda Sir Jackie Stewart sebagai pebalap F1 paling sukses di Inggris setelah balapan di Sirkuit Autodromo Hermanos Rodriguez, Mexico City, Meksiko Senin (30/10) dinihari kemarin, berakhir.

Hamilton mengunci gelar pada balapan ke-18  meski hanya mampu menyelesaikan tempat di urutan kesembilan. Hasil itu sudah cukup untuk mengantarkan Hamilton ke panggung juara dunia. Pasalnya, pesaing terdekatnya yakni Vettel hanya mampu menyelesaikan balapan di urutan keempat. Sementara Max Verstappen berhasil naik podium pertama pada balapan di Grand Prix Meksiko ini. Hamilton  mengoleksi 333 poin, unggul 56 poin dari Vettel dan tak mungkin terkejar di dua balapan pesaing terdekatnya. Gelar juara dunia 2017 menjadi yang keempat diraih Hamilton, setelah musim 2008, 2014, dan 2015. 

Hamilton berada di urutan kelima dalam daftar perolehan gelar juara terbanyak sepanjang masa atau tepat di belakang Michael Schumacher (7 gelar), Juan Manuel Fangio (5 gelar), Alain Prost (4 gelar), dan Sebastian Vettel (4 gelar). Hamilton setidaknya membutuhkan empat musim lagi jika ia ingin melampaui catatan pembalap terbaik sepanjang masa Formula 1 milik Michael Schumacher. Tapi rasanya itu akan sulit mengingat mantan kekasih Nicole Scherzinger saat ini berusia 32 tahun. 

“Saya melakukan segalanya sebisa mungkin. Saya punya start yang bagus. Entahlah apa yang terjadi di Turn 3. Saya mencoba memacu sebisa mungkin untuk kembali. Terima kasih saya ucapkan kepada keluarga, tim, dan Mercedes. Saya bangga menjadi bagian dari tiu,” Hamilton mengatakan seperti dilansir NBC Sport.

“Sejujurnya ini terasa tidak nyata. Ini bukanlah balapan yang saya inginkan. 40 detik tertinggal di belakang. Tapi saya tidak pernah menyerah. Saya tetap jalan sampai akhir. Saya cuma ingin mempersembahkannya untuk keluarga, Tuhan, dan tim saya,” pebalap Inggris itu menambahkan.

Sebastian Vettel tak lupa mengucapkan selamat atas keberhasilan Lewis Hamilton dan  menyebut Hamilton memang pantas mendapatkannya. “Dia telah bekerja luar biasa di sepanjang tahun dan pantas memenangi titel. Selamat untuknya,” kata Vettel. (spc)

Lewis Hamilton Kunci Gelar Juara

Senin, 30/10/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.