Selasa, 22/08/2017

Tertahan di Etihad

Selasa, 22/08/2017

TAK TERIMA: Protes dilakukan Josep Guardiola dan Kyle Walker kepada ofisial pertandingan setelah kartu merah dikeluarkan wasit kepada Walker di laga City kontra Everton kemarin.

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Tertahan di Etihad

Selasa, 22/08/2017

logo

TAK TERIMA: Protes dilakukan Josep Guardiola dan Kyle Walker kepada ofisial pertandingan setelah kartu merah dikeluarkan wasit kepada Walker di laga City kontra Everton kemarin.

MANCHESTER – Keinginan Manchester City mendapatkan tiga angka penuh di depan pendukung sendiri gagal terwujud. Menghadapi Everton pada pekan kedua Premier League Selasa (22/8) dinihari kemarin, The Citizens tersandung di Emirates Stadium karena hanya mampu bermain imbang 1-1. Hasil ini membuat City menduduki posisi kelima di klasemen sementara dengan poin empat dari dua laga sementara Everton yang punya poin sama berada di posisi kedelapan. 

Tuan rumah layak berterima kasih kepada Raheem Sterling karena dari gol pemain timnas Inggris itu City terhindar dari hasil memalukan melawan The Toffees.  Mendominasi jalannya permainan dari awal hingga akhir, City dikejutkan oleh gol Rooney pada menit ke-35. City makin terjepit setelah bek sayap kanan mereka, Kyle Walker, diganjar kartu merah pada babak pertama, kartu merah pertama Walker saat dirinya tampil 200 kali untuk City. Hingga turun minum, mereka masih ketinggalan 0-1. 

Beruntung di babak kedua, pemain yang baru masuk, Raheem Sterling, mampu mencetak gol penyama kedudukan yang membuat skor akhir 1-1 hingga bubaran. Everton sendiri juga harus bermain dengan 10 orang setelah gelandang Everton Morgan Schneiderlin diusir dari permainan usai menerima kartu kuning kedua.  

Everton adalah tim lawan pertama yang gagal dikalahkan Pep Guardiola dalam tiga pertemuan pertama di liga sebagai manajer dan gol Sterling menandai kebobolan pertama Everton di seluruh kompetisi musim ini, setelah 441 menit tanpa kemasukan.

“Kami menyuguhkan permainan yang bagus pada babak kedua, mirip dengan musim lalu saat kami melawan mereka di sana. Kami menciptakan peluang di babak pertama, tapi kami tak bisa menyelesaikannya. Kami harus mencoba untuk menciptakan peluang,” kata Guardiola di BBC. “Kami kehilangan dua poin. Meski kami mencetak gol, kami tak bisa menang,” kata manajer asal Spanyol itu lagi.

Manajer Everton Ronald Koeman mengaku sedikit kecewa dengan hasil seri yang didapatkan timnya. “Kami sangat menyulitkan mereka, tapi Anda butuh sedikit keberuntungan. Saya sangat bangga dengan bagaimana tim bermain melawan tim City yang sangat kuat tapi  sedikit kecewa dengan hasil akhir,” ucap Koeman.  (bbc)

Tertahan di Etihad

Selasa, 22/08/2017

TAK TERIMA: Protes dilakukan Josep Guardiola dan Kyle Walker kepada ofisial pertandingan setelah kartu merah dikeluarkan wasit kepada Walker di laga City kontra Everton kemarin.

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.