Rabu, 03/01/2018

Ungki Dihajar 8 Pendekar

Rabu, 03/01/2018

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

0

Ungki Dihajar 8 Pendekar

Rabu, 03/01/2018

SOLO - Delapan pendekar salah satu perguruan pencak silat menghajar Ungki Handoko (32) di sebuah cafe bilangan Jebres, Kecamatann Jebres, Kota Solo, hingga babak belur.

“Kami menghajar Ungki karena dia mengaku-ngaku sebagai anggota pencak silat kami. Padahal dia bukan anggota. Makanya kami hajar ramai-ramai,” ujar AD, salah satu tersangka pengeroyokan Ungki di Mapolsek Jebres-Solo, dilansir kompas.com, Selasa (2/1).

Tersangka AD bersama tujuh rekannya, FJ, AE, PD, DE, BG, ED dan RU ditangkap aparat Polsek Jebres setelah mengeroyok Ungki, Minggu (24/12). Keluarga Ungki melaporkan ulah para pendekar tersebut ke polisi, setelah mendapatkan pengaduan dari korban.

“Keluarga korban melaporkan ke polisi setelah Ungki dikeroyok ramai-ramai. Usai dikeroyok, Ungki dibawa dengan sepeda motor dan digeletakkan dalam kondisi telanjang di pinggir jalan,” ungkap Kapolsek Jebres-Solo, Kompol Juliana Bangun.

Juliana mengatakan, Andi dan tujuh kawannya ditangkap secara bertahap sejak Senin (1/1) sampai Selasa (2/1). Dari tangan para tersangka, polisi menyita satu unit sepeda motor yang digunakan untuk mengangkut korban usai dihajar ramai-ramai.

Menurut Juliana, delapan pendekar itu mengeroyok korban setelah terjadi salah paham dengan korban seusai menenggak minuman keras. Sebelum mengeroyok, delapan tersangka menyanyi dan berjoget bersama serta menenggak minuman keras.

Dari pemeriksaan polisi, para tersangka mengeroyok korban lantaran tidak terima dengan perkataan korban saat berada di kafe.

Akibat pengeroyokan itu, Ungki mengalami patah hidung serta memar di beberapa bagian tubuh. Delapan pendekar itu dijerat Pasal 170 KUHP tentang Pengeroyokan. (kcm)

Ungki Dihajar 8 Pendekar

Rabu, 03/01/2018

Berita Terkait

Berita Pilihan


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.