Rabu, 10/01/2018

Dipergoki Polisi Bersenpi, Empat Pemuda Nongkrong Ciut

Rabu, 10/01/2018

APARAT Satuan Sabhara saat memergoki pemuda nongkrong

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

0

Dipergoki Polisi Bersenpi, Empat Pemuda Nongkrong Ciut

Rabu, 10/01/2018

logo

APARAT Satuan Sabhara saat memergoki pemuda nongkrong

SAMARINDA – Empat warga sedang asyik nongkrong di Jalan Lambung Mangkurat, Gang Masjid, Kelurahan Pelita, Kecamatan Samarinda Ilir, Rabu (10/1) dini hari, mendadak didatangi kepolisian berseragam dan bersenjata lengkap. 

Para pemuda itu tidak dapat berkutik karena berharapan dengan aparat yang menenteng senjata. Para petugas yang merupakan anggota Satuan Sabhara Polresta Samarinda itu, kemudian melakukan penggeledahan dan menemukan dua poket sabu, di sekitar tongkrongan keempat pria itu. 

“Awalnya anggota patroli menemukan ada empat orang yang sedang ngumpul, dan juga ditemukan dua poket sabu-sabu,” kata Kasubbag Humas Polresta Samarinda, Ipda Danovan, kemarin.

Polisi sempat dibuat kerepotan karena tidak ada yang mau mengakui temuan dua poket sabu itu. Dimana keempat pria itu sama-sama ngotot bukan sebagai pemilik barang haram itu. Karena tidak ada yang mau mengaku, polisi kemudian melakukan tes urin terhadap keempat pria itu, dan salah satu diantarnaya berinisial SH, dinyatakan positif narkoba. 

“Kasus ini sekarang ditangani Satresnarkoba Polresta Samarinda untuk penyelidikan lanjutan,” ungkap Danovan.

Masih diterangkan Danovan, kejadian itu merupakan yang ke sekian kalinya petugas Satuan Sabhara yang berpatroli menemukan sabu-sabu. “Untuk menjaga keamanan Kamtibmas, setiap harinya rutin dilakukan patroli di tempat-tempat yang dianggap rawan kejahatan,” demikian Danovan. (dor)

Dipergoki Polisi Bersenpi, Empat Pemuda Nongkrong Ciut

Rabu, 10/01/2018

APARAT Satuan Sabhara saat memergoki pemuda nongkrong

Berita Terkait

Berita Pilihan


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.