Sabtu, 26/08/2017

Kaltim Expo Siapkan Makan Siang Gratis

Sabtu, 26/08/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Kaltim Expo Siapkan Makan Siang Gratis

Sabtu, 26/08/2017

SAMARINDA – Memasuki hari kelima digelarnya Kaltim Expo di Convention Hall Samaridan, beragam macam stan serta pameran Usaha Kecil dan Menengah (UMKM), masih bisa dinikmati pengunjung. Tak hanya sekedar berbelanja, banyaknya pilihan kuliner gratis serta hadiah juga disiapkan dari berbagai stand pemerintahan maupun swasta, BUMN yang ada di Kaltim Expo. 

Salah satunya adalah Dinas Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Kaltim. Sejak hari pertama hingga penutupan Kaltim Expo, stand mereka rutin memberikan makanan gratis serta beberapa bibit tanaman kepada pengunjung yang datang ke stand mereka.  

 “Setiap hari, kami berikan dua kali makanan gratis. Bisa berupa gula merah, rujak dan lainnya. Hari ini kami beri rujak. Pengunjung akan diberikan gratis setiap hari dua kali, yakni pagi dan sore hari,” ujar Mirono, Dharma Wanita dari Dinas Pangan dan Hortikultira Kaltim, Jumat (25/8) kemarin. 

Di stand lain, juga ada beberapa hadiah khusus yang diberikan pada saat penutupan Kaltim Expo, 27 Agustus mendatang. 

Satu buah sepeda gunung disiapkan Bappeda Kaltim kepada mereka yang mengikuti undian yang mereka gelar. 

 “Caranya, pengunjung tinggal menjawab pertanyaan yang kami siapkan dalam bentuk kertas. Kemudian, kertas dimasukkan ke dalam box untuk diundi di malam penutupan. 

Beragam hadiah kami siapkan, dengan hadiah terbesar adalah sepeda,” ucap Duma Mangalle, staf Bappeda Kaltim.  

Sebelumnya, Sekretaris Provinsi (Sekprov) Kaltim, Rusmadi, menargetkan perputaran uang di Kaltim Expo ini bisa mencapai Rp 15 miliar. Transaksi itu berasal dari berbagai tenan usaha kecil dan menengah yang ada di Kaltim Expo. 

“Kami lihat nanti transaksinya berapa. Kami berharap, produk UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) makin dicintai masyarakat,” kata Rusmadi ketika membuka kegiatan tahunan itu. (tk)


Kaltim Expo Siapkan Makan Siang Gratis

Sabtu, 26/08/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.