Kamis, 07/06/2018

KPU Kaltim Buka Puasa Bareng Wartawan

Kamis, 07/06/2018

Komisoner dan Sekretaris KPU berpose bareng pewarta Pilkada saat berbuka bersama.

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

KPU Kaltim Buka Puasa Bareng Wartawan

Kamis, 07/06/2018

logo

Komisoner dan Sekretaris KPU berpose bareng pewarta Pilkada saat berbuka bersama.

SAMARINDA – Media selama ini menjadi mitra yang sangat penting bagi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kaltim. Jalinan komunikasi yang baik dengan para insan pers selalu dijaga dan ditingkatkan  guna  menyukseskan  program-program  KPU  sebagai  penyelenggara pemilu. Salah satunya adalah perhelatan Pilgub Kaltim 2018-2023. 

Untuk meningkatkan jalinan komunikasi.  Senin (7/6)  KPU Kaltim menggelar buka puasa bersama dengan wartawan. Buka puasa bersama yang  digelar di Hotel Harris, Samarinda itu berlangsung sederhana, namun penuh keakraban.


Hadir dalam acara buka puasa bersama tersebut sekretaris KPU Kaltim Syarifuddin Rusli, Tiga Komisioner KPU Kaltim, Ida Farida, Muhammad Syamsul Hadi dan Vico Januardhy, para kasubbag dan staf. Sedangkan dari Pawarta hadir belasan wartawan yang terdiri dari wartawan cetak,elektronik, dan online. 


Sekretaris KPU Kaltim Syarifuddin Rusli, menyampaikan buka puasa bersama ini digelar untuk meningkatkan jalinan komunikasi KPU dengan wartawan yang selama  ini  sudah  terjalin  bagus.  KPU  selalu  membutuhkan  media  dalam  rangka menyampaikan sosialisasi maupun pendidikan pemilih bagi masyarakat.


Dia berharap insan  pers  juga  mendukung  program-program  KPU  dalam  rangka meningkatkan  kualitas  demokrasi  di Kaltim.  Kehadiran  media  saat  ini  sudah  menjadi kebutuhan masyarakat. Dan media memegang peranan penting untuk memengaruhi cara berpikir masyarakat.


“Kami berharap dengan adanya kehadiran wartawan ini, bisa mensosilisasikan kepada masyarakat bahwa pada tanggal 27 Juni adalah hari untuk memilih cagub dan cawagub Kaltim,”katan-nya.


“Suksenya Pilgub Kaltim ada ditangan wartawan,”tambahnya. 

Sementara itu, Anggota Komisoner KPU Kaltim Devisi Keuangan dan Logostik Ida Farida mengaku wartawan adalah bagaian dari suksesnya Pilgub Kaltim.

“KPU ingin menegaskan bahwa wartawan bagian dari suksesnya pilkada kaltim. Jadi secara natural. Pasti wartawan akan memberitakan hal pelaksanan pilgub kaltim.”katanya. (adv/sab)

KPU Kaltim Buka Puasa Bareng Wartawan

Kamis, 07/06/2018

Komisoner dan Sekretaris KPU berpose bareng pewarta Pilkada saat berbuka bersama.

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.