Rabu, 05/12/2018

Prioritaskan Pembangunan Menyentuh Langsung ke Masyarakat

Rabu, 05/12/2018

Yakob Manika

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Prioritaskan Pembangunan Menyentuh Langsung ke Masyarakat

Rabu, 05/12/2018

logo

Yakob Manika

KORANKALTIM.COM, SAMARINDA - Anggota DPRD Kaltim Yakob Manika meminta Pemerintah Provinsi Kaltim untuk memprioritaskan sejumlah program pembangunan yang bersentuhan langsung ke masyarakat luas.

“Rencana program proyek yang berkaitan dengan kesejahteraan masyakat dan urgent dikerjakan oleh pemerintah provinsi maupun pemerintah kabupaten/kota yang masuk dalam RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah) agar menjadi perhatian lebih,” sebut Yakob. 

Hal itu penting dilakukan kendati belum sempat dibahas di internal musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) provinsi dan daerah. Hal ini dilakukan untuk percepatan pembangunan di seluruh daerah se-Kaltim “Khususnya daerah yang masih tertinggal agar dapat memacu cepat pembangunan termasuk infrastruktur sebagaimana daerah lainnya di Indonesia agar Kaltim mampu menjadi provinsi yang maju dan berkembang di segala bidang,” tuturnya.

Melalui pemerataan pembangunan,, berbagai persoalan seperti kemiskinan, penangguran hingga minimnya infrastruktur publik akan mampu teratasi secara bertahap. Program pembangunan haruslah di arahkan pada upaya bagaimana meningkatkan sumber daya manusia sehingga akan tercipta masyarakat yang mandiri, terampil dan memiliki daya saing.

“Lebih kepada pembangunan infrastruktur sosial dan ekonomi dasar. Artinya, bagaimana sebuah program pembangunan masyarakat harus di arahkan pada upaya pemberdayaan dan membangun kapasitas dengan mengelola potensi yang dimiliki masing-masing,” ucap Yakob. (adv/*2)

Prioritaskan Pembangunan Menyentuh Langsung ke Masyarakat

Rabu, 05/12/2018

Yakob Manika

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.