Jumat, 21/12/2018

Zaenal : Rencana Pipanisasi Gas Kaltim - Kalsel Harus Didukung

Jumat, 21/12/2018

Zaenal haq

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Zaenal : Rencana Pipanisasi Gas Kaltim - Kalsel Harus Didukung

Jumat, 21/12/2018

logo

Zaenal haq

KORANKALTIM.COM, SAMARINDA - Rencana pipanisasi gas yang menghubungkan Kalsel - Kalbar - Kalteng - Kaltim mendapat dukungan dari Anggota DPRD Kaltim Zaenal Haq yang menyebutkan bahwa program itu akan menguatkan solidaritas seluruh provinsi di Kalimantan dalam rangka pemanfaatan sumber daya alam untuk kesejahteraan masyarakat.

“Saya mendukung konsep ekonomi kawasan salah satunya sharing sumber daya alam antar Kalimantan. Pasalnya, diharapkan perjuangan untuk meningkatkan pertumbuhan perekonomian dalam arti luas se-Kalimantan bisa terwujud,” katanya. 

Ia menyebutkan, Kaltim selama ini terbukti sulit berjuang sendiri. Sebab sudah berapa kali mengajukan judicial review Undang-Undangan Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah, akan tetapi hasilnya selalu gagal. Melalui kerjasama ini tentu diharapkan mampu mencapai hasil maksimal. 

Seperti diketahui, menurut BPH Migas, Pembangunan mega proyek tersebut sudah masuk dalam rencana induk jaringan transmisi dan distribusi gas bumi nasional 2012 - 2030, dan telah mendapat lampu hijau dari Gubernur Kaltim Isran Noor.

Terkait dengan penolakan rencana pembangunan tersebut oleh sejumlah pihak pada priode gubernur Kaltim sebelumnya, dinilai Politikus PKS ini sebagai salah satu bentuk dinamika yang harus dihormati.

“Kekhawatiran banyak pihak kalau pipanisasi dari Kalimantan ke Pulau Jawa, akan tetapi ini berbeda karena akan tersalurkan utamanya untuk memenuhi kebutuhan lokal Kalimantan, kalau sudah terpenuhi baru bisa di salurkan ke luar daerah,” sebutnya.

Menurutnya, pihaknya pun tak setuju apabila jalur pipanisasi gas di salurkan dari Kaltim ke Pulau Jawa karena sudah banyak mendapat pasokan dari daerah lain, sedangkan Kalimantan, khususnya Kaltim masih kekurangan. (adv/*2)

Zaenal : Rencana Pipanisasi Gas Kaltim - Kalsel Harus Didukung

Jumat, 21/12/2018

Zaenal haq

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.