Jumat, 25/01/2019

Tingkatkan PAD, Gali Potensi SDA Non Tambang

Jumat, 25/01/2019

Agus Suwandy

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Tingkatkan PAD, Gali Potensi SDA Non Tambang

Jumat, 25/01/2019

logo

Agus Suwandy

KORAN KALTIM.COM, SAMARINDA - Berbagai potensi  alam yang dimiliki Kaltim  saat ini perlu digarap dan dimanfaatkan maksimal karena kalau kurang dimanfaatkan akan jadi kerugian daerah yang mencakup di banyak bidang.

Hal ini disampaikan Ketua Komisi III DPRD Kaltim Agus Suwandy terkait besarnya  kekayaan  Benua Etam tersebut   yang dihubungkan dengan  efisiensi pemanfaatan Sumber Daya Alam (SDA)  Kaltim. ”Potensi alam Kaltim tersebut perlu dimaksimal agar Kaltim  terus maju dan berkembang,” papar politisi Partai Gerindra ini.

Menurut Agus potensi yang ada di masing-masing kabupaten/kota apabila dimaksimalkan akan menjadi sumber pendapatan daerah yang menjanjikan dimasa depan termasuk ketika sektor pertambangan sudah tidak lagi menjadi primadona.

Dicontohkannya, potensi di daerah yang dimaksud ialah mulai dari sektor pariwisata hingga potensi dibidang pertanian, perkebunan dan perikanan yang tergolong sumber daya alam yang selalu dapat diperbaharui. “Kita tahu Kaltim memiliki potensi perkebunan yang bisa dikembangkan seperti pengembangan pohon karet, durian dan anggrek jenis langka. Di Kutim ada kelapa sawit serta beberapa potensi daerah lainnya yang perlu mendapatkan perhatian serius dari pemerintah,” sebut Agus lagi.

Dengan memaksimalkan potensi tersebut melalui berbagai program bantuan kepada para petani mulai dari subsidi bibit serta pupuk hingga pemberian klaster pertanian dan perkebunan, maka bukan tidak mungkin di tahun- tahun mendatang setelah sektor pertambangan habis Kaltim masih bisa sejahtera. “Kami sangat mendukung program tersebut dan siap untuk memperjuangkan di APBD Kaltim, Namun hal tersebut juga perlu mendapat dukungan dari APBD kabupaten/kota,” pungkas Agus. (adv/*4)

Tingkatkan PAD, Gali Potensi SDA Non Tambang

Jumat, 25/01/2019

Agus Suwandy

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.