Jumat, 28/06/2019

Hilangkan Perbedaan dan Tingkatkan Komunikasi yang Sudah Terjalin

Jumat, 28/06/2019

Sekretaris Daerah Kabupaten Kutai Barat, Drs. Yacob Tullur Saat Berikan Kata Sambutan Dalam Acara Halalbihalal Bersama Kontraktor Perusahaan PT TCM -BEK

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Hilangkan Perbedaan dan Tingkatkan Komunikasi yang Sudah Terjalin

Jumat, 28/06/2019

logo

Sekretaris Daerah Kabupaten Kutai Barat, Drs. Yacob Tullur Saat Berikan Kata Sambutan Dalam Acara Halalbihalal Bersama Kontraktor Perusahaan PT TCM -BEK

KORANKALTIM.COM, SENDAWAR - Masih dalam suasana Idul Fitri, kontraktor perusahaan PT TCM-BEK menggelar halalbihalal bersama Pemerintah Kabupaten Kutai Barat Kamis (27/6/2019) kemarin yang dihadiri Sekretaris Kabupaten Kutai Barat Drs Ycob Tullur di gedung Aji Tulur Jejangkat.

Dalam kesempatan tersebut, Sekkab yang membacakan kata sambutan Bupati Kubar mengharapkan agar halalbihalal bisa menyatukan kembali perbedaan perbedaan selama ini. "Dengan adanya silahturahmi yang selalu kita adakan ini bisa semakin meningkatkan komunikasi yang sudah terjalin selama ini," katanya.

Untuk kontraktor perusahaan yang melakukan kegiatan di Kutai Barat diharapkan membantu memajukan daerah dan tidak hanya berfokus pada daerah binaan tapi juga dirasakan oleh 16 kecamatan di seluruh Kubar yang caranya adalah memanfaatkan dana CSR yang tepat dan bisa digunakan untuk memperluas lapangan kerja bagi masyarakat dalam mengurangi angka pengangguran.

"Hubungan vertikal dan horisontal harus dapat tetap selaras dalam kehidupan sehari hari dan dengan adanya silahturahmi ini marilah kita terus jalin komunikasi yang baik demi memajukan Kutai Barat untuk hari esok yang lebih baik lagi," sebutnya lagi.

Acara diisi tausiyah oleh KH Akhmad Muwafiq atau yang lebih dikenal dengan nama Gus Muwafiq ditutup doa bersama segenap karyawan perusahaan dan para undangan yang hadir.  (adv)


Penulis : M. Yasin Handayan

Editor: Aspian Nur


Hilangkan Perbedaan dan Tingkatkan Komunikasi yang Sudah Terjalin

Jumat, 28/06/2019

Sekretaris Daerah Kabupaten Kutai Barat, Drs. Yacob Tullur Saat Berikan Kata Sambutan Dalam Acara Halalbihalal Bersama Kontraktor Perusahaan PT TCM -BEK

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.