Rabu, 17/07/2019

Berau Terus Benahi Fasilitas Perpustakaan

Rabu, 17/07/2019

Bupati Berau Muharram saat meninjau kantor perpustakaan.

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berau Terus Benahi Fasilitas Perpustakaan

Rabu, 17/07/2019

logo

Bupati Berau Muharram saat meninjau kantor perpustakaan.

TANJUNG REDEB - Pemerintah Kabupaten Berau terus berupaya dalam peningkatan perpustakaan sehingga membuat minat baca masyarakat semakin tinggi. Hal ini merupakan salah satu cara dalam perbaikan sumber daya manusia di Bumi Batiwakkal.

Seperti yang disampaikan Bupati Berau, Muharram, perpustakaan memiliki peran yang sangat vital dalam pengembangan dunia pendidikan. 

Untuk itu Pemkab Berau ditegaskannya mendukung perpustakaan untuk terusmeningkatkan kapasitas, baik menambah koleksi, sistem pelayanan dan juga kompetensi pengelola.

Selain itu, menurutnya, tata kelola perpustakaan juga harus mulai dibenahi. Dengan berkaca dari sejumlah daerah yang telah memiliki prestasi dalam pengelolaan ini. 

Perpustakaan juga didorong untuk menerapkan berbasis online. Menurutnya pola ini akan sangat memudahkan pengunjung perpustakaan dalam memperoleh informasi tentang koleksi buku.

Pelayanan perpustakaan ini menurutnya sangat penting untuk memotivasi masyarakat meningkatkan baca. Perpustakaan juga harus menyediakan fasilitas yang nyaman bagi pengunjungnya. 

Perpustakaan menjadi tempat yang tenang dan nyaman untuk belajar. Bahkan perpustakaan diminta untuk bisa menyiapkan ruang khusus diskusi. “Berikan fasilitas nyaman di perpustakaan, buat perpustakaan yang enak untuk belajar bagi pengunjungnya,” ucapnya.

Dalam peningkatan ini, pengelolaan perpustakaan juga dituntut agar terus berkreasi memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. 

Terobosan dan inovasi pun menjadi bagian tak terpisahkan yang harus dilakukan dalam mencapai target ini. Disamping itu juga, pemenuhan sarana dan prasarana menjadi faktor yang harus dipenuhi.

Muharram juga mendorong agar pengelolaan perpustakaan di kampung bisa dimaksimalkan lagi. 

Ia mengakui bahwa saat ini perpustakaan di beberapa kampung sudah cukup bagus, hal itu terlihat dari capaian prestasi yang diraih selama tiga tahun terakhir, Berau menjadi juara pertama dalam lomba perpustakaan tingkat provinsi. Pada tahun 2017 Perpustakaan Kampung Bena Baru, 2018 Perpustakaan Kampung Pegat Bukur dan 2019 ini Perpustakaan Kampung Biduk-biduk.

Ia mengharapkan agar seluruh perpustakaan kampung ini bisa memiliki peran nyata dalam memajukan SDM yang ada di setiap kampung. Dengan berkembangnya SDM ini tentu berdampak juga pada pembangunan kampung. 

“Pemerintah kampung bisa memanfaatkan ADK untuk pengembangan perpustakaan ini. Sehingga tercipta kecerdasan di masyarakat,” pungkasnya. (adv/ind)

Berau Terus Benahi Fasilitas Perpustakaan

Rabu, 17/07/2019

Bupati Berau Muharram saat meninjau kantor perpustakaan.

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.