Rabu, 18/09/2019

Anggota DPRD Samarinda Ini Minta Pemkot Segera Beri Status Terkait Kabut Asap

Rabu, 18/09/2019

Joni Sinatra Ginting

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Anggota DPRD Samarinda Ini Minta Pemkot Segera Beri Status Terkait Kabut Asap

Rabu, 18/09/2019

logo

Joni Sinatra Ginting

KORANKALTIM.COM, SAMARINDA - Kabut asap yang melanda Samarinda menjadi perhatian tersendiri bagi salah satu Anggota DPRD Samarinda. Politisi  Partai Demokrat, Joni Sinatra Ginting mengharapkan agar Pemkot Samarinda bisa segera memberikan status terkait kabut asap yang menyelimuti ibu kota Kaltim selama beberapa waktu ke belakang.

"Harus segera ditetapkan. Statusnya kabut asap ini seperti apa?", ucap Joni. 

Kendati demikian, Joni mengaku pihaknya belum bisa banyak membantu Pemkot Samarinda. Pasalnya hingga 3 pekan dilantik, anggota DPRD Samarinda periode 2019-2023 belum juga tuntas membahas Alat Kelengkapam Dewan (AKD). Namun Joni meyakinkan usai terbentuknya fraksi-fraksi dan AKD, pihaknya akan langsung bekerjasama dengan Pemkot Samarinda.

"Langsung kami bantu lah Pemkot Samarinda. Karena kami mitra kerja," imbuhnya.

Untuk diketahui, asap di Samarinda sudah menyelimuti kota Tepian semenjak pekan lalu. Namun hingga saat ini belum ada keputusan dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) terkait status kualitas udara di Samarinda. (adv)

Anggota DPRD Samarinda Ini Minta Pemkot Segera Beri Status Terkait Kabut Asap

Rabu, 18/09/2019

Joni Sinatra Ginting

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.