Minggu, 06/10/2019

Lagi, Joha Fajal Kritik Penertiban Pemukiman di Tepi SKM

Minggu, 06/10/2019

Anggota DPRD Samarinda, Joha Fajal

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Lagi, Joha Fajal Kritik Penertiban Pemukiman di Tepi SKM

Minggu, 06/10/2019

logo

Anggota DPRD Samarinda, Joha Fajal

KORANKALTIM.COM, SAMARINDA - Kinerja Pemkot Samarinda lagi-lagi tuai kritikan. Terutama dalam menertibkan pemukiman di bantaran Sungai Karang Mumus.

Kritikan kali ini datang dari anggota DPRD Samarinda, Joha Fajal. Pasalnya, warga yang bermukim di Kelurahan Sidodadi itu masih menempati tempat tinggal mereka.

"Saya kan sudah pernah bilang, ini seolah-olah tidak serius," tegas Joha ketika dihubungi melalui telepon, Minggu (6/10/2019).

Kepada Korankaltim.com, Ketua DPD Partai Nasdem tersebut meminta Pemkot Samarinda menuntaskan permasalahan itu. Terlebih Pemprov Kaltim telah membantu dari segi anggaran.

"Jangan ditunda-tunda. Apalagi sebentar lagi masuk musim hujan," imbuhnya.

Untuk diketahui, usai banjir besar yang melanda beberapa waktu lalu, Pemprov Kaltim dan Pemkot Samarinda keroyokan mencari cara untuk mengendalikan musibah. Rapat pun berkali-kali dilakukan.

Keputusannya, SKM harus dikeruk. Khususnya di belakang Pasar Segiri. Teknis pengerukan SKM dikerjakan oleh Pemprov Kaltim.

Sedangkan Pemkot Samarinda kebagian menyelesaikan dampak sosial yang mungkin terjadi. Salah satunya pemindahan warga.

Namun hingga kini, Pemkot Samarinda masih dalam tahap penghitungan nilai ganti rugi untuk warga yang bermukim di tepi SKM. (adv)

Penulis : Permata S. Rahayu

Editor : Hendra

Lagi, Joha Fajal Kritik Penertiban Pemukiman di Tepi SKM

Minggu, 06/10/2019

Anggota DPRD Samarinda, Joha Fajal

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.