Rabu, 11/12/2019

DPRD Balikpapan Dorong Kajian Pengaktifan Pelabuhan Somber

Rabu, 11/12/2019

Wakil Ketua DPRD Balikpapan, Thohari Aziz

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

DPRD Balikpapan Dorong Kajian Pengaktifan Pelabuhan Somber

Rabu, 11/12/2019

logo

Wakil Ketua DPRD Balikpapan, Thohari Aziz

KORANKALTIM.COM, BALIKPAPAN - Wacana mengaktifkan bekas Pelabuhan Somber sebagai dermaga bongkar muat logistik bahan pokok telah bergulir sejak 5 tahun lalu. Namun tak kunjung jelas hingga kini. Tampak sebatas wacana dari Pemkot Balikpapan.

Sehingga Wakil Ketua DPRD Balikpapan, Thohari Aziz ingin wacana tersebut benar-benar dibahas bersama antara eksekutif dengan legislatif. Dirinya pun sepakat bila bekas pelabuhan penyeberangan feri itu kembali difungsikan.

"Saya pikir bagus aja kalau Pelabuhan Somber mau dimanfaatkan untuk dermaga logistik antardaerah. Itu kan aset pemerintah daerah yang sudah diselesaikan, tapi tentu juga mengikuti aturan dan kajian," kata Thohari Aziz, Rabu (11/12/2019).

Menurutnya banyak aspek yang harus dibahas untuk mengaktifkan kembali pelabuhan yang lahannya pernah bersengketa itu. Mulai dari analisa dampak lingkungan hingga analisa dampak lalu lintas sungai.

"Begitu pula rancangan bisnisnya, siapa yang mengelola, target PAD seperti apa, kan gitu," sambungnya.

Selain itu, pembahasan atau kajian juga dimulai dari keberadaan dan fungsi pelabuhan. Mengingat Kota Balikpapan telah memiliki Pelabuhan Semayang dan Pelabuhan Peti Kemas Kariangau.

"Kalau Pelabuhan Peti Kemas Kariangau memang untuk barang, tapi jika di sana termasuk Pelabuhan Semayang over kapasitas, kan harus dicari alternatifnya, Pelabuhan Somber bisa difungsikan," jelasnya.

Lebih lanjut ia menyebut kajian harus melibatkan pihak dari Pelabuhan Indonesia (Pelindo), Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) serta Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP).


Penulis/Editor : Hendra



DPRD Balikpapan Dorong Kajian Pengaktifan Pelabuhan Somber

Rabu, 11/12/2019

Wakil Ketua DPRD Balikpapan, Thohari Aziz

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.