Jumat, 27/12/2019

DPRD Apresiasi Satgas Monalisa, Upaya Amankan PAD

Jumat, 27/12/2019

Anggota DPRD Balikpapan, Muhammad Taqwa

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

DPRD Apresiasi Satgas Monalisa, Upaya Amankan PAD

Jumat, 27/12/2019

logo

Anggota DPRD Balikpapan, Muhammad Taqwa

KORANKALTIM.COM, BALIKPAPAN - Pemerintah Kota Balikpapan telah membentuk Satuan Tugas Monitoring Alat Perekam Transaksi Usaha (Satgas Monalisa). Keberadaan satuan itu diapresiasi kalangan legislatif.

Salah satunya datang dari anggota DPRD Balikpapan, Muhammad Taqwa yang mengatakan Satgas Monalisa bentukan Badan Pengelola Pajak Daerah dan Retribusi Daerah (BPPDRD) sangat membantu pengawasan objek pajak dan retribusi.

"Terutama keberadaan tapping box ataupun mobile POS yang terpasang di hotel, restoran, maupun rumah makan, satgas itu bisa mengawasi," kata Muhammad Taqwa, Jumat (27/12/2019).

Bahkan Satgas Monalisa turut memantau dan memastikan alat perekam transaksi yang terpasang benar-benar berfungsi. "Mereka bisa mendatangi lokasi alat itu dipasang," sambungnya.

Satgas bisa langsung mengambil tindakan apabila diketahui salah satu alat mengalami kerusakan. Misalnya dengan melaporkan ke instansi terkait untuk dilakukan perbaikan.

"Karena satgas ini akan mendorong peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD), tapping box yang terpasang juga bikin penyerapan pajak lebih baik, dampaknya sangat positif," ujar Taqwa optimistis.

Sementara untuk alat perekam transaksi, dirinya meyakini dapat mencegah praktik kecurangan. "Karena kan setiap transaksi otomatis terekam, kecil sekali potensi kecurangan," ucapnya.

Kendati ia memastikan masih ada hotel dan restoran yang realisasi pajaknya tidak sesuai dengan fakta di lapangan. Bahkan hal tersebut berdasarkan laporan BPPDRD.

"Kami tidak buruk sangka, tapi infonya ada lokasi objek ramai tapi pajaknya rendah. Tapi tidak usah saya sebut, menjaga kode etik," tandasnya.


Penulis/Editor : Hendra

DPRD Apresiasi Satgas Monalisa, Upaya Amankan PAD

Jumat, 27/12/2019

Anggota DPRD Balikpapan, Muhammad Taqwa

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.