Rabu, 22/04/2020

Percepatan Penanganan Covid-19, DPRD Paser Panggil PT Kideco dan Forum CSR

Rabu, 22/04/2020

Rapat terbatas gabungan Komisi DPRD Paser dengan OPD, Forum CSR dan PT Kideco Jaya Agung. (Foto: Dwi Cahyo/KoranKaltim.Com)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Percepatan Penanganan Covid-19, DPRD Paser Panggil PT Kideco dan Forum CSR

Rabu, 22/04/2020

logo

Rapat terbatas gabungan Komisi DPRD Paser dengan OPD, Forum CSR dan PT Kideco Jaya Agung. (Foto: Dwi Cahyo/KoranKaltim.Com)

KORANKALTIM.COM, TANA PASER - DPRD Kabupaten Paser memanggil Manajemen PT Kideco Jaya Agung dalam rapat terbatas gabungan Komisi dengan OPD dan Forum CSR untuk membahas percepatan penanganan Covid-19.

Rapat itu dipimpin Wakil Ketua 1 DPRD Paser Abdullah didampingi Wakil Ketua 2 Fadly Imawan yang meminta komitmen perusahaan untuk bersama pemerintah dalam menangani pencegahan penyebaran Covid-19.

"Pihak pemerintah sudah melakukan berbagai upaya untuk mencegah penyebaran COVID-19. Sampai pada upaya pemotongan anggaran seluruh instansi bahkan DPRD Paser hingga mencapai 50 persen," kata Fadly Imawan, Rabu (22/4/2020).

Sementara baru beberapa perusahaan yang berpartisipasi membantu pemerintah dalam upaya tersebut. "Covid-19 telah menjadi pandemik global," lanjutnya.

DPRD Paser juga mengkritisi pembangunan ruang isolasi di Kecamatan Batu Sopang. Menurutnya, ruang isolasi yang dibangun melalui anggaran CSR akan lebih termanfaatkan jika berada di Tanah Grogot.

"Tidak masalah pembangunan ruang isolasi di Kecamatan Batu Sopang, tapi perlu juga dibangunkan melalui anggaran CSR di Tanah Grogot. Dengan pertimbangan jumlah tenaga medis dan jumlah ODP per kecamatan," paparnya.

Sementara anggota DPRD Paser, Hamransyah menilai CSR bisa diperuntukkan membantu masyarakat yang tak hanya di ring satu perusahaan.

"Ini wabah dunia, sebaiknya CSR bisa difungsikan untuk membantu permasalahan, terkhusus Kabupaten Paser," timpalnya. (adv)


Penulis: Dwi Cahyo

Editor: Hendra

Percepatan Penanganan Covid-19, DPRD Paser Panggil PT Kideco dan Forum CSR

Rabu, 22/04/2020

Rapat terbatas gabungan Komisi DPRD Paser dengan OPD, Forum CSR dan PT Kideco Jaya Agung. (Foto: Dwi Cahyo/KoranKaltim.Com)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.