Jumat, 08/05/2020

Penyaluran BLT Beranjak ke 3 Kecamatan di Paser

Jumat, 08/05/2020

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Paser, Haerul Saleh. (Foto: Dwi Cahyo/KoranKaltim.Com)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Penyaluran BLT Beranjak ke 3 Kecamatan di Paser

Jumat, 08/05/2020

logo

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Paser, Haerul Saleh. (Foto: Dwi Cahyo/KoranKaltim.Com)

KORANKALTIM.COM, TANA PASER - Setelah merampungkan sebagian besar penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk warga terdampak Covid-19 di Kecamatan Tanah Grogot. Kini tim penyaluran BLT beranjak ke Kecamatan Kuaro, Longikis, Long Kali.

"Sebagian BLT sudah tersalurkan melalui Bank BRI Cabang Tanah Grogot. Hari ini kami melanjutkan tahapan penyaluran ke enam desa yang berada di tiga kecamatan," kata Kepala Dinas Sosial Kabupaten Paser, Haerul Saleh, Jumat (8/5/2020).

Tahapan penyaluran tetap dilaksanakan sembari menunggu proses pencetakan buku tabungan dan kartu ATM dari BRI. "Proses tetap berjalan sambil menyalurkan buku rekening dan ATM yang sudah jadi," terangnya.

Dipastikan penyaluran BLT melalui ATM BRI yang disalurkan pada enam desa tersebut akan selesai pada Sabtu besok, 9 Mei 2020.

"Tapi kami harap pihak BRI bisa secepatnya menyelesaikan tahapan penyaluran," pungkasnya. (adv)


Penulis: Dwi Cahyo

Editor: Hendra

Penyaluran BLT Beranjak ke 3 Kecamatan di Paser

Jumat, 08/05/2020

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Paser, Haerul Saleh. (Foto: Dwi Cahyo/KoranKaltim.Com)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.