Jumat, 05/06/2020

Dua Pasien Covid-19 Sembuh, Masjid Agung dan Pasar Mangkurawang Mulai Dijaga Aparat

Jumat, 05/06/2020

Bupati Kukar saat umumkan kesembuhan dua pasien Covid-19 tadi malam (foto: Humas Pemkab)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Dua Pasien Covid-19 Sembuh, Masjid Agung dan Pasar Mangkurawang Mulai Dijaga Aparat

Jumat, 05/06/2020

logo

Bupati Kukar saat umumkan kesembuhan dua pasien Covid-19 tadi malam (foto: Humas Pemkab)

KORANKALTIM.COM, TENGGARONG - Bupati Kukar Edi Damansyah mengumumkan kesembuhan dua kasus pasien positif Covid-19 pada Kamis (4/6/2020) malam. 

Kedua pasien tersebut diidentifikasi sebagai KKR 27 (26) dan KKR 28 (38). Keduanya berjenis kelamin laki-laki asal Muara Badak. Dinyatakan sembuh setelah dua kali menjalin uji spesimen swab dengan hasil negatif berturut-turut.

"Merupakan pelaku perjalanan dari Gowa dan telah dirawat selama 30 hari," kata Edi lewat konferensi video bersama unsur Forkopimda, para camat serta perwakilan pedagang.

Hingga hari ini, total kasus Covid-19 di Kukar sebanyak 50 pasien. Dengan rincian, sembilan pasien sedang menjalani perawatan dan 41 pasien telah dinyatakan sembuh.


FASE NEW NORMAL


Mulai hari ini (5/6/2020), Tim Gugus Tugas beserta personel TNI-Polri akan terjun ke lapangan, terutama di Pasar Gerbang Dayaku, Kelurahan Mangkurawang dan Masjid Agung Sultan Sulaiman untuk mengawal disiplin masyarakat dalam memasuki fase New Normal. 

Dia mengimbau agar masyarakat terus menerapkan protokol pencegahan dan pemutusan mata rantai Covid-19. 

Bupati berharap agar sembilan pasien yang masih dalam perawatan segera mendapat kesembuhan dari Tuhan yang maha Esa.

"Semoga saudara-saudara kita yang terkonfirmasi positif Covid-19 segera diberi kesembuhan oleh Allah. Dan kasus Covid-19 dapat kita atasi sebaik-baiknya dan segera turun," pungkasnya. (ADV)


Penulis: Reza Fahlevi

Editor: M.Huldi

Dua Pasien Covid-19 Sembuh, Masjid Agung dan Pasar Mangkurawang Mulai Dijaga Aparat

Jumat, 05/06/2020

Bupati Kukar saat umumkan kesembuhan dua pasien Covid-19 tadi malam (foto: Humas Pemkab)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.