Senin, 23/10/2017

Peran Aktif Masyarakat Wujudkan Cita-cita Demokrasi

Senin, 23/10/2017

Irwan Faisyal HP

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Peran Aktif Masyarakat Wujudkan Cita-cita Demokrasi

Senin, 23/10/2017

logo

Irwan Faisyal HP

SAMARINDA - Anggota Komisi I DPRD Kaltim Irwan Faisyal HP mengatakan peran aktif masyarakat dalam pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) dapat mewujudkan cita-cita demokrasi. 

Hal itu berkaitan dengan masalah netralitas yang menjadi persoalan di setiap penyelanggaraan pesta demokrasi di tanah air, seperti netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dan aparatur desa, seperti kepala desa hingga RT sebagai lapisan terbawah. 

“Netralitas ASN menjadi momok yang sulit dikendalikan setiap perhelatan pilkada, hal inilah yang patut kita hentikan agar pesta dapat berjalan sebagaimana cita-cita demokrasi bangsa,” tuturnya.

Politukus Golkar ini meminta agar masyarakat berperan aktif dan tidak sungkan melaporkan apabila menemukan pelanggaran dalam penyelenggaraan pilkada. Entah itu berupa praktik politik uang (money politic) atau penggiringan masa ASN oleh oknum pejabat. 

“Jangan sungkan untuk melaporkan dengan bukti-bukti setiap pelanggaran yang terjadi ke Bawaslu,” imbaunya. 

Wakil rakyat asal daerah pemilihan Kota Balikpapan ini pun berharap pemilihan gubernur  tahun depan tidak dinodai dengan praktik politik uang.  Pasalnya praktik  demikian justru merusak cita-cita demokrasi bangsa. 

“Jangan rusak pilkada kita ini dengan praktik money politic. Mari kita bersama-masa menjadi pemilih yang cerdas dalam memilih calon kepala daerah yang akan memimpin Benua Etam untuk lima tahun kedepan,” harapnya. (adv/hms3)

Peran Aktif Masyarakat Wujudkan Cita-cita Demokrasi

Senin, 23/10/2017

Irwan Faisyal HP

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.