Kamis, 30/11/2017

Penting, Kepedulian Warga Memilah Sampah

Kamis, 30/11/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Penting, Kepedulian Warga Memilah Sampah

Kamis, 30/11/2017

BALIKPAPAN - Kota Balikpapan sejak April 2017 memiliki bank sampah induk. Bank sampah induk dikelola masyarakat di bawah kepemimpinan Syaiful Bahri.

Lokasi berada di Manggar, Balikpapan Timur. Sedangkan bank sampah berjumlah 110 unit. Dari jumlah itu baru 20 persennya aktif menyetorkan sampah ke bank sampah induk.

Direktur Bank Sampah  Syaiful Bahri mengatakan, bank sampah induk bekerja menampung sampah dari puluhan bank sampah di Kota Balikpapan.

Menurutnya untuk berkembang, perlu pemahaman dan kepedulian masyarakat bahwa sampah sebenarnya menghasilkan nilai ekonomis.

“Sekarang ini yang terpenting bagaimana menumbuhkan kepedulian masyarakat dalam memilah sampah. Pilah sampah karena sampah memiliki nilai ekonomis. Tapi jangan berpikir bisnisnya saja namun bagaimana cara peduli agar sampah dapat dipilah, dan bank sampah induk siap menampung dan membeli,” kata dia kemarin.

Pihaknya tidak hanya  aktif pada bank sampah yang dikelola masyarakat, mengajak lingkungan sekolah, perusahaan, rumah sakit, mall dan semua aktivitas untuk memilah sampah.  (din)


Penting, Kepedulian Warga Memilah Sampah

Kamis, 30/11/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.