Sabtu, 25/08/2018

862 Kg Sampah Diangkut dari Pantai Saloloang

Sabtu, 25/08/2018

Bupati PPU Gofur Mas'ud (topi merah) bersama petugas BPDLP Pontianak saat kegiatan bersih pantai Saloloang

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

862 Kg Sampah Diangkut dari Pantai Saloloang

Sabtu, 25/08/2018

logo

Bupati PPU Gofur Mas'ud (topi merah) bersama petugas BPDLP Pontianak saat kegiatan bersih pantai Saloloang

KORANKALTIM.COM, BALIKPAPAN - Sebanyak 862 kg sampah yang mengotori Pantai Saloloang Kabupaten Penajam Paser Utara berhasil diangkut oleh petugas gabungan.

Sampah tersebut terdiri dari 693kg sampah jenis plastik, 29 kg sampah kaca dan 140 kg sampah jaring, kain, pampers, kayu dan ranting. 

Perwakilan Balai Pengelolaan Sumber Daya Pesisir dan Laut (BPDPL) Pontianak, Syarif Iwan menuturkan bahwa kegiatan bersih pantai diikuti oleh sekira 400 petugas dari Pemkab Penajam Paser Utara serta Kementerian Kelautan dan Perikanan dan Satwas PSDKP Balikpapan.

"Bupati PPU terpilih Gofur Masud langsung memimpin aksi bersih-bersih pantai  di Pantai Saloloang," ungkapnya kepada KORANKALTIM.COM saat di Balikpapan.

Syarif menuturkan bahwa Bupati PPU mendukung penuh kegiatan tersebut untuk menjaga kelestarian alam, dengan bersihnya pantai akan meningkatkan wisata dan hal itu akan meningkatkan perekonomian masyaraakat.

"Bersih-bersih pantai ini adalah gerakan moral untuk menumbuhkan kepedulian masyarakat dalam hal kebersihan pantai,"bebernya.

Dia menuturkan bahwa kegiatan bersih pantai dilaksanakan serentak di 73 titik dipesisir Indonesia. 


Penulis : Yudi Hadi

Editor : Desman Minang

862 Kg Sampah Diangkut dari Pantai Saloloang

Sabtu, 25/08/2018

Bupati PPU Gofur Mas'ud (topi merah) bersama petugas BPDLP Pontianak saat kegiatan bersih pantai Saloloang

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.