Jumat, 26/10/2018

Lawatan ke Kaltim, Jokowi Request Soto Banjar, Menu Warung Banjar Sari Sudah Mendunia

Jumat, 26/10/2018

Menu makanan Warung Banjar Sari sudah mendunia

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Lawatan ke Kaltim, Jokowi Request Soto Banjar, Menu Warung Banjar Sari Sudah Mendunia

Jumat, 26/10/2018

logo

Menu makanan Warung Banjar Sari sudah mendunia

KORANKALTIM.COM, SAMARINDA - Dalam lawatannya ke Samarinda, Kalimantan Timur, Presiden RI Jokowi bersama Ibu Iriana Jokowi serta rombongan menyempatkan menikmati santap makan siang di Warung Banjar Sari Jalan Dr Suwondo, pada Kamis (25/10/2018), sebelum membuka Muktamar IDI ke-30 di Convention Hall Sempaja.

Salah satu pemilik Warung Banjar Sari sekaligus pengelola, Muhammad Ismit menceritakan sehari sebelum lawatan orang nomor satu itu, dia dihubungi pihak kepresidenan agar menyiapkan menu Soto Banjar yang menjadi makanan khas Kalimantan.

“Saya dihubungi pihak rumah tangga kepresidenan bahwa Pak Presiden minta disuguhkan Soto Banjar, karena setiap kunjungan kerja ke Kalimantan pasti selalu mencari menu Soto,” terang Ismit.

Padahal dikatakan Ismit dalam keseharian menu Soto Banjar tidak ada, karena ini permintaan Pak Presiden makanya disiapkan. “Jadi khusus kunjungan Pak Presiden kami menyuguhkan Soto Banjar. Kalau istri Pak Presiden menyantap menu yang ada seperti sayur terong asem, ikan tenggiri dan pepes,” urainya.

Warung Banjar Sari yang berdiri 2009 silam memang sudah terkenal dengan menu khas yang ada di Kota Tepian. Aneka menu yang menggugah lidah membuat siapa saja akan terkenang-kenang dengan rasanya.

Contohnya sayur asem tulangan, sayur singkil yang hanya tumbuh di Kaltim saja. “Sayur-sayur ini lah yang menjadi ciri khas kami dan ngga ada di daerah manapun,” tekannya.

Dengan harga terjangkau dengan konsep prasmanan, masyarakat bisa memanjakan lidahnya dengan makanan yang enak dan sehat. Bahkan menu mereka sudah sampai ke mancanegara.

Ismit menceritakan, salah satu konsumennya yang memiliki anak sedang menuntut ilmu di Negeri julukan Ratu Elisabeth sangat senang dengan menu sambal ikan tenggiri. “Ya, kalau datang ke sini minta dibungkus dan dibawa ke sana (Inggris),” kata Ismit.


Penulis : Santi

Editor: Firman Hidayat

Lawatan ke Kaltim, Jokowi Request Soto Banjar, Menu Warung Banjar Sari Sudah Mendunia

Jumat, 26/10/2018

Menu makanan Warung Banjar Sari sudah mendunia

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.