Rabu, 02/10/2019

Bocah Korban Penganiayaan Asal Sangasanga Meninggal

Rabu, 02/10/2019

Korban saat menjalani pemeriksaan dirumah sakit, sebelum dinyatakan meninggal dunia pada, Rabu (2/10/2019) sore (ist)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Bocah Korban Penganiayaan Asal Sangasanga Meninggal

Rabu, 02/10/2019

logo

Korban saat menjalani pemeriksaan dirumah sakit, sebelum dinyatakan meninggal dunia pada, Rabu (2/10/2019) sore (ist)

KORANKALTIM.COM,TENGGARONG – Bocah korban penganiayaan berusia 6 tahun Asal Kecamatan Sangasanga, Kutai Kartanegara (Kukar), meninggal dunia. Bocah tersebut meninggal pada Rabu (2/10/2019) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Abdul Wahab Sjahranie, Samarinda. 

“Ya benar, korban meninggal dunia sekitar pukul 16:00 WITA tadi. Saya barusan ditelpon oleh pihak rumah sakit,”kata Kapolsek Sangasanga, Iptu Afnan. 

Polsek Sangasanga sudah menetapkan Su (23) warga Sangasanga sebagai tersangka penganiayaan anak laki-laki (6) pada Rabu (2/10) kemarin. Bukti yang menguatkan lagi, yakni Su mengaku telah menganiaya korban serta dilengkapi barang bukti yang sudah diamankan, salah satunya ikat pinggang yang untuk menganiaya korban. 

“Tadi pagi sudah kita tetapkan tersangka (Su). Dan sudah kita titipkan ke Polres Kukar,”kata Afnan.

Akibat penganiayaan itu, korban mengalami luka lebam ditubuh dan mengalami pendarahan di kepala akibat dipukul pakai ikat pinggang.

Korban, tersangka dan perempuan berinisial Mi (17) yang merupakan tante korban tinggal bersama di sebuah kos-kosan di Sangasanga sudah hampir lima bulan. Tersangka dan Mi memiliki hubungan khusus atau pasangan lesbian.


Penulis: sabri

Editor : M.Huldi

Bocah Korban Penganiayaan Asal Sangasanga Meninggal

Rabu, 02/10/2019

Korban saat menjalani pemeriksaan dirumah sakit, sebelum dinyatakan meninggal dunia pada, Rabu (2/10/2019) sore (ist)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.