Jumat, 04/10/2019

Bikers Subuhan, Komunitas Motor yang Tebar Syiar Islam dan Aksi Sosial

Jumat, 04/10/2019

Mempersiapkan bubur kacang hijau gratis untuk dibagikan di Masjid Al Qadar (Foto: Heriansyah/korankaltimcom)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Bikers Subuhan, Komunitas Motor yang Tebar Syiar Islam dan Aksi Sosial

Jumat, 04/10/2019

logo

Mempersiapkan bubur kacang hijau gratis untuk dibagikan di Masjid Al Qadar (Foto: Heriansyah/korankaltimcom)

KORANKALTIM.COM, TENGGARONG -Bikers Subuhan Tenggarong, sesuai namanya adalah wadah para bikers yang kerap berkeliling salat  subuh dari masjid ke masjid.

Komunitas motor ini berdiri sejak November 2017. Dalam setiap pekannya, mereka rutin menggelar berbagai aktivitas keagamaan maupun aksi sosial.


Komunitas ini menasbihkan bahwa kumpulan biker atau pecinta sepeda motor ini bisa konsisten dalam syiar agama dan semangat untuk berhijrah. “Kegiatan salat subuh berjamaah itu rutin kita lakukan setiap hari Jumat dan Ahad dalam setiap pekannya. Anggota Tenggarong ada sekitar 70-an Bikers tetapi yang aktif itu sekitar 30-an, terdiri dari anggota masyarakat umum tetapi kebanyakan dari Bikers yang sedang hijrah,” kata  Lana Arlin Igustiyan, Ketua Biker Subuhan Tenggarong yang akrab disapa Gigi kepada KORANKALTIM.COM, Jumat (4/10/2019).

Selain rutin mengajak syiar Islam dengan berkendara sepeda motor mengunjungi masjid-masjid untuk salat subuh berjamaah, Biker Subuhan juga rutin melakukan aksi sosial bersama komunitas sosial lainnya. Adapun kegiatan sosial yang rutin dilakukan setiap pekannya ialah dengan membagikan nasi kotak kepada petugas penyapu jalan dan orang pinggiran. “Kalau yang nasi kotak,  kami dipercaya oleh GIB (gerakan infaq beras) Tenggarong. GIB ini ada anggota khusus bernama Paskas (pasukan amal soleh). Di dalam Paskas tersebut kebanyakan member Bikers Subuhan juga,” ungkapnya.

Gigi menyebutkan ada empat kegiatan rutin yang dilakukan yakni  Panasjum (Pengedar Nasi Bungkus) setiap hari Jumat dan diberikan kepada penyapu jalanan dan orang pinggiran, kedua membagikan bubur kacang hijau gratis di setiap Jumat dan dilakukan di Masjid Al-Qadar Danau Jempang. Kegiatan ini dilakukan oleh RAI (Relawan Akhirat Indonesia) dan Bikers Subuhan. Ketiga, kegiatan Jumat Bahagia yaitu kegiatan mengajak dan membahagiakan anak yatim dan penghafal Alquran liburan  ke tempat wisata, ini adalah kegiatan bersama Paskas. Keempat ialah kegiatan Bersih Bersih Masjid dan Musala pada hari Ahad.

“Bagi setiap member Biker Subuhan tidak ada paksaan, karena ini murni ketulusan dan keikhlasan beribadah mengharap ridha Allah SWT. Oh ya, untuk akhir pekan ini tanggal 6 Oktober kita ada acara Biker Subuhan Akbar di Balikpapan, Masjid Ar Rahmah Perumahan Sepinggan Pratama, ini dalam rangka anniversary ke-2 Biker Subuhan Chapter Balikpapan,” demikian Gigi.


Penulis : Muhammad Heriansyah

Editor : M.Huldi

Bikers Subuhan, Komunitas Motor yang Tebar Syiar Islam dan Aksi Sosial

Jumat, 04/10/2019

Mempersiapkan bubur kacang hijau gratis untuk dibagikan di Masjid Al Qadar (Foto: Heriansyah/korankaltimcom)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.