Sabtu, 05/10/2019

Sungai Gelung Muara Lesan Makan Korban

Sabtu, 05/10/2019

Korban ditemukan warga yang sudah dalam keadaan meninggal dunia. (Foto humas polres)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Sungai Gelung Muara Lesan Makan Korban

Sabtu, 05/10/2019

logo

Korban ditemukan warga yang sudah dalam keadaan meninggal dunia. (Foto humas polres)

KORANKALTIM.COM, TANJUNG REDEB-  Sungai Gelung, Kampung Muara Lesan, Kecamatan Kelay, Berau, makan korban. 

Korban bernama Robentus (38) pekerja PT AAP yang beroperasi di  Kampung Merapun, Kelay, Berau, terseret arus saat memancing.

Kejadian sekitar pukul 14.00 WITA pada Jumat (4/10/2019).  

Kapolres Berau, AKBP Pramuja Sigit Wahono melalui Humas Polres Berau, IPDA L Pinem menjelaskan, saat kejadian korban mancing bersama empat temannya.

Sesampai di lokasi, korban langsung melempar pancing. Tak lama, korban juga mengarah ke tengah sungai yang airnya deras untuk melempar pancing lebih jauh. 

"Melihat korban berjalan ke tengah lalu teman korban berteriak kenapa kamu ke tengah, tetapi korban tidak menjawab dan tidak lama kemudian korban langsung tenggelam. Empat teman korban tidak ada yang berani mengejar atau mendekati korban karena air sungai deras,"terang L Pinem.

Rekan korban pulang ke barak untuk meminta pertolongan.  Sekitar pukul 17.00 WITA korban di temukan di sekitar TKP dan sudah meninggal dunia.

"Setelah korban ditemukan langsung dibawa ke Puskesmas Kampung Merapun, Kecamatan  Kelay. Pihak keluarga korban  menerangkan tidak ingin dilakukan otopsi,"pungkasnya.


Penulis: Indra

Editor: M. Huldi

Sungai Gelung Muara Lesan Makan Korban

Sabtu, 05/10/2019

Korban ditemukan warga yang sudah dalam keadaan meninggal dunia. (Foto humas polres)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.