Sabtu, 04/01/2020

Awas, Akun Palsu FB Edi Damansyah, Kerap Kirim Pesan Minta Kontak Whatsapp

Sabtu, 04/01/2020

Tangkapan layar isi percakapan direct mesage kepada salah satu teman akun Edi Damansyah yang asli. (Foto: Istimewa

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Awas, Akun Palsu FB Edi Damansyah, Kerap Kirim Pesan Minta Kontak Whatsapp

Sabtu, 04/01/2020

logo

Tangkapan layar isi percakapan direct mesage kepada salah satu teman akun Edi Damansyah yang asli. (Foto: Istimewa

KORANKALTIM.COM, TENGGARONG - Akun Facebook dengan nama Bupati Kutai  Kartanega Edi Damansyah maupun akun fanspage-nya begitu banyak bertebaran.

Beberapa di antaranya adalah akun palsu, hampir mirip dengan akun pribadi Edi. 

Baru-baru ini, salah satu akun palsu itu menyampaikan direct message atau pesan yang dikirimkan langsung oleh penggunanya. Diduga tujuannya hendak melakukan penipuan ke teman dekat Edi.

Akun fanspage asli Edi Damansyah pun harus mengklarifikasinya pada 3 Januari 2020 lalu.

"Mohon maaf atas ketidaknyamanan kawan-kawan saya di FB. Ada yang melakukan penipuan dengan memalsukan akun saya. Di Facebook, saya hanya memiliki 1 akun FB personal, dan 1 Fans Pages atas nama Edi Damansyah," bunyi klarifikasi di akun fanspage dengan 44 ribu lebih followers itu.

Akun asli itu menegaskan, Edi Damansyah tidak pernah mengirim pesan secara privat untuk hal apapun. Dalam isi klarifikasi itu pula, akun Mabes Polri, Cybercrime, Humas Polri, Humas Polda Kaltim, Polres Kukar dan Humas Polres Kukar pun ikut ditandai.

Kabag Humas Setkab Kukar, Ismed menyebutkan, akun palsu itu mengirimkan permintaan pertemanan dan mengirim pesan langsung untuk meminta kontak WhatsApp.

"Untung tidak ada yang menuruti kemauan oknum itu dan langsung menghubungi bapak (Edi Damansyah)," ujarnya.

Lanjut Ismed, pihaknya khawatir hal itu disalahgunakan oknum yang memanfaatkan momentum Pilkada 2020 ini. 

Tim pun sudah melakukan klarifikasi secepat mungkin. Hingga saat ini belum ada pelaporan ke pihak kepolisian terkait  akun palsu itu.

"kami masih memantau," pungkasnya.


Penulis: Reza Fahlevi

Editor: M.Huldi

Awas, Akun Palsu FB Edi Damansyah, Kerap Kirim Pesan Minta Kontak Whatsapp

Sabtu, 04/01/2020

Tangkapan layar isi percakapan direct mesage kepada salah satu teman akun Edi Damansyah yang asli. (Foto: Istimewa

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.