Sabtu, 23/05/2020

Banjir di Sebulu Ilir Akibat Meluapnya Sungai Kecil, Camat Tuding Aktivitas Tambang dan Perkebunan

Sabtu, 23/05/2020

Banjir di Sebulu Ilir, Kecamatan Sebulu (foto: Istimewa)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Banjir di Sebulu Ilir Akibat Meluapnya Sungai Kecil, Camat Tuding Aktivitas Tambang dan Perkebunan

Sabtu, 23/05/2020

logo

Banjir di Sebulu Ilir, Kecamatan Sebulu (foto: Istimewa)

KORANKALTIM.COM, TENGGARONG - Banjir di Desa Sebulu Ilir, Kecamatan Sebulu kini berangsur-angsur surut sejak pagi tadi.

Camat Sebulu, Mochfizar mengatakan, kondisi terparah tadi malam. Ketinggian banjir mencapai satu meter hingga merendam rumah-rumah warga.

"Tadi saya monitor sudah mulai surut," kata Mochfizar dikonfirmasi Korankaltim.com.

Sebelumnya, hujan deras pada Jumat (22/5/2020) menyebabkan meluapnya sungai yang berada di kawasan darat Kecamatan Sebulu. Sungai-sungai kecil itu tidak mampu menampung debit air hujan dan mengalir deras dari wilayah lebih tinggi ke sungai Mahakam. Hujan dengan intensitas lebat selama berjam-jam akhirnya membuat sungai kecil meluap.

Selama banjir, warga tetap di rumah dan mengevakuasi barang-barang berharga ke lokasi yang lebih tinggi. Ada pula warga yang mengungsi ke rumah tetangga terdekat yang aman dari banjir. 

Menurutnya, alam di sekitar sana mengalami perubahan drastis sejak banyaknya aktivitas pertambangan maupun perkebunan. 

"Diharapkan, pengelolaan dan pemberian izin itu sesuai dengan ketentuan berlaku," pungkasnya. 


Penulis: Reza Fahlevi

Editor: M.Huldi

Banjir di Sebulu Ilir Akibat Meluapnya Sungai Kecil, Camat Tuding Aktivitas Tambang dan Perkebunan

Sabtu, 23/05/2020

Banjir di Sebulu Ilir, Kecamatan Sebulu (foto: Istimewa)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.