Kamis, 28/05/2020

Sudah 8 Ribu Warga Samarinda Jalani Swab dan Rapid Test

Kamis, 28/05/2020

Salah satu warga di Jalan DI Panjaitan Kelurahan Temindung saat melakukan swab tes Kamis (28/5/2020) hari ini. (Foto:Nancy/korankaltim.com)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Sudah 8 Ribu Warga Samarinda Jalani Swab dan Rapid Test

Kamis, 28/05/2020

logo

Salah satu warga di Jalan DI Panjaitan Kelurahan Temindung saat melakukan swab tes Kamis (28/5/2020) hari ini. (Foto:Nancy/korankaltim.com)

KORANKALTIM.COM, SAMARINDA - Dinas Kesehatan (Dinkes) Samarinda telah melakukan swab dan rapid tes kepada 8 ribu warga Kota Tepian selama tiga pekan terakhir.

Kamis (28/5/2020) hari ini pihaknya melakukan hal tersebut  di Pasar Loa Janan dan Posko Banjir di Jalan DI Panjaitan Kelurahan Temindung.

Hal ini diungkapkan Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Samarinda dr Osa Rafshodia . Dalam sehari katanya Dinkes Samarinda memiliki target 200-300 orang untuk dilakukan swab dan rapid tes.

"Pastinya ada target dan ini akan dilakukan terus di kawasan-kawasan di Samarinda dan hingga saat sudah ada 8 ribu orang yang menjalani tes, selama tiga pekan ini," ungkap Osa.

Dinkes Samarinda tetap mengimbau warga tetap menjaga daya tahan tubuh, ditambah dengan adanya musibah banjir.

"Dalam era covid ini, harus tetap meningkatkan daya tahan tubuh, jadi jangan melakukan hal yang menurunkan kondisi tubuh. Warga diimbau tetap mengikuti anjuran protokol kesehatan, dengan physical distancing dan menjauhi kerumunan serta tetap menjalani pola hidup bersih," sebut Osa. (*)


Penulis: Nancy

Editor: Aspian Nur

Sudah 8 Ribu Warga Samarinda Jalani Swab dan Rapid Test

Kamis, 28/05/2020

Salah satu warga di Jalan DI Panjaitan Kelurahan Temindung saat melakukan swab tes Kamis (28/5/2020) hari ini. (Foto:Nancy/korankaltim.com)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.