Rabu, 17/04/2019

BREAKING NEWS! Jokowi - Ma'ruf Amin Diklaim Menang 57 Persen

Rabu, 17/04/2019

Proses perhitungan suara untuk calon legislatif sedang berlangsung di TPS 58 Gunung Sari Ilir. (Hendra/KoranKaltim.Com)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

BREAKING NEWS! Jokowi - Ma'ruf Amin Diklaim Menang 57 Persen

Rabu, 17/04/2019

logo

Proses perhitungan suara untuk calon legislatif sedang berlangsung di TPS 58 Gunung Sari Ilir. (Hendra/KoranKaltim.Com)

KORANKALTIM.COM, BALIKPAPAN - Pasangan Calon Presiden - Wakil Presiden RI Joko Widodo - Ma'ruf Amin dimungkinkan menang untuk wilayah pemilihan kota Balikpapan. Hal itu berdasarkan rilis dari kelompok relawan Pro Jokowi atau Projo.

"Jokowi - Ma'ruf Amin menang 57 persen, sedangkan Prabowo Subianto - Sandiaga Uno 42 persen," kata Ketua Projo Balikpapan, Sulton Fahrudin, Rabu (17/4/2019).

Projo, lanjut Sulton, menggunakan metode exit poll yakni setiap pemilih yang usai mencoblos di TPS langsung ditanyai pilihannya. "Jadi sisa1 persen itu adalah pemilih yang tak mau mengungkapkan pilihannya," ujar Sulton.

Dirinya menjelaskan perolehan suara untuk petahana mengalami penuruan ketimbang Pilpres 2014 yang meraih 62 persen. Ketika itu Jokowi berpasangan dengan Jusuf Kalla yang kini menjadi Wakil Presiden.

"Hampir rata-rata warga Balikpapan ini suku Bugis atau berasal dari Sulawesi. Itu jadi faktor dan sekarang mungkin ada juga yang mendukung pasangan 02," jelasnya.

Faktor berikutnya dalam analisa Projo adalah sosok KH Ma'ruf Amin yang sangat familiar dan didukung kalangan pesantren, tetapi cukup juga warga pesantren seperti santri yang tak memiliki hak pilih.

"Faktor ketiga adalah pengaruh dari Isran Noor - Hadi Mulyadi yang kini menjabat Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim. Mengingat, kedua pasangan itu pada Pilgub 2018 lalu diusung dari partai oposisi yakni Gerindra dan PKS," pungkasnya.

Untuk diketahui, metode exit poll yang digunakan Projo melibatkan 20 orang yang disebar ke enam kecamatan. Dimana satu orang relawan juga membawahi 5 TPS.


Penulis / Editor : Hendra

BREAKING NEWS! Jokowi - Ma'ruf Amin Diklaim Menang 57 Persen

Rabu, 17/04/2019

Proses perhitungan suara untuk calon legislatif sedang berlangsung di TPS 58 Gunung Sari Ilir. (Hendra/KoranKaltim.Com)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.