Kamis, 23/01/2020

Benelli Ramaikan Pasar Otomotif Kaltim

Kamis, 23/01/2020

Tampilan klasik dan sport menjadi Andalan Benelli dan diharapkan mampu menarik animo konsumen. ( Foto: Fairus/korankaltimcom)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Benelli Ramaikan Pasar Otomotif Kaltim

Kamis, 23/01/2020

logo

Tampilan klasik dan sport menjadi Andalan Benelli dan diharapkan mampu menarik animo konsumen. ( Foto: Fairus/korankaltimcom)

KORANKALTIM.COM, SAMARINDA - Benelli adalah merek kendaraan bermotor asal Italia. Tak hanya ingin jadi pemanis di pasar roda dua di Kaltim, pabrikan asal Negara Pizza itu juga optimistis dengan penjualan di tanah air khususnya di Bumi Etam dengan sejumlah model-model terbaru. Di Samarinda Benelli berencana akan meluncurkan dalam grand opening pada 2 Februari bulan depan dihadiri CEO Benelli Motor Indonesia dan melakukan sejumlah agenda.

Kepala Cabang Dealer Benelli Motor Samarinda Rodi Aryanto menjelaskan, antusias peminat motor gede (moge) dan sport ini mendapat tanggapan yang positif dari masyarakat Kaltim di beberapa kota besar dan hingga Kaltara.

Dari segi pembiayaan Benelli Samarinda bekerjasama dengan beberapa perusahaan. “Yang diminati saat itu tipe klasik dan saat ini menjadi best seller. Optimistis, karena banyak peminatnya,” ungkap Rodi.

Benelli eksis dengan hadir di pameran otomotif seperti Indonesia International Motor Show (IIMS) dan Gaikindo Indonesia Internastional Auto Show (GIIAS) pada tahun 2018 lalu. Dengan adanya dealer Benelli di Samarinda konsumen pun terbantu untuk suku cadang dan servis kendaraan mereka.

Untuk harga dari segi tipe motobi 125 berkisar Rp26 juta dan yang paling tinggi model sport dengan kisaran Rp166 juta hingga Rp189 juta. “Model klasik Patagonia yang menjadi best seller berkisar Rp48 juta, bermesin dua silinder. Dan konsumen Kaltara banyak yang membeli patagonia. Beli lalu kirim kesana,” ungkap Rodi. (*)


Penulis: */Fairus

Editor: Aspian Nur

Benelli Ramaikan Pasar Otomotif Kaltim

Kamis, 23/01/2020

Tampilan klasik dan sport menjadi Andalan Benelli dan diharapkan mampu menarik animo konsumen. ( Foto: Fairus/korankaltimcom)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.