Selasa, 12/05/2020

Klaim Fitur Lebih Lengkap, NUjek Hadir di Samarinda

Selasa, 12/05/2020

Platform layanan ojol NUjek mulai merambah Samarinda dan siap bersaing dengan jasa transportasi yang sudah ada. ( Foto: Istimewa )

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Klaim Fitur Lebih Lengkap, NUjek Hadir di Samarinda

Selasa, 12/05/2020

logo

Platform layanan ojol NUjek mulai merambah Samarinda dan siap bersaing dengan jasa transportasi yang sudah ada. ( Foto: Istimewa )

KORANKALTIM.COM, SAMARINDA – Nusantara Gojek (NUjek) yang merupakan platform daring ojek online karya santri Nahdlatul Ulama (NU) kini mulai melebarkan sayapnya di Samarinda. Senin (11/5/2020) kemarin aplikasi NUjek yang sudah berdiri skala nasional selama dua tahun hadir di Kota Tepian. 

Ketua NU Samarinda, Muhammad Asyari Hasan mengungkapkan NUjek siap menyaingi para pendahulunya, seperti Gojek, Grab, dan Maxim dengan berbagai layanan yang jauh lebih lengkap. “Insya Allah, NUjek tidak kalah dengan aplikasi layanan ojol sebelumnya. Banyak keunggulan yang bisa didapatkan oleh para mitra driver karena dalam satu akun bisa dipakai untuk layanan-layanan lainnya, seperti driver motor, driver mobil, dan driver juga bisa menjajakan jualannya, tanpa harus rumit membuat akun yang berbeda-beda,” tutur Asyari,  kemarin.

Kelebihan NUjek yang tidak ada pada platform ojol lainnya, seperti layanannya yang mencakup berbagai kebutuhan hidup masyarakat, selain sekedar layanan antar-jemput, antar barang, dan pemesanan makanan. “Justru NUjek ini terlengkap layanannya. Misalnya, kami bekerja sama dengan mitra guru ngaji, tukang cukur rambut, tukang sedot WC, dan lain-lain. Pokoknya menyangkut perihal kebutuhan hidup masyarakat,” paparnya.

Keunggulan lainnya adalah setiap mitra pengusaha dan driver yang bergabung di NUjek tidak dipungut biaya administrasi pendaftaran. Bahkan, apabila driver tersebut sudah melengkapi persyaratan dan dinyatakan telah terdaftar di aplikasi, driver tersebut akan otomatis mendapatkan pulsa Rp 50 ribu. “Kami tidak mengambil pungutan dari mitra pedagang yang bergabung di NUjek. Komisi hanya bersumberkan dari kurir dan driver,” katanya

NUjek saat ini telah melakukan koordinasi dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Samarinda dan UPTD Pasar yang ada di Samarinda. Hal ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada setiap pedagang dan pemilik UMKM Samarinda untuk melebarkan jangkauannya melalui aplikasi NUjek yang memiliki bermacam-macam varian layanan.

Sejauh ini diketahui dari sekian kota dan kabupaten yang ada di Kalimantan Timur, NUjek baru menyediakan layanannya di Samarinda. Asyari menuturkan bahwa lebih dari 100 driver telah terdaftar pada hari pertama perilisannya. “Jumlah tersebut akan terus bertambah karena rekrutmen terhadap driver masih terus dibuka sepanjang driver tersebut telah memenuhi syarat yang sudah kami tetapkan. Beberapa driver bahkan ada yang terdaftar juga di platform ojol lain, tapi karena tertarik dengan keunggulan yang kami tawarkan, mereka jadi mendaftar di NUjek .” tandasnya. (*)


Penulis: */Meiliyana

Editor: Aspian Nur

* Berita/artikel ini sudah terbit di Koran Kaltim edisi cetak tanggal 12 Mei 2020 

Klaim Fitur Lebih Lengkap, NUjek Hadir di Samarinda

Selasa, 12/05/2020

Platform layanan ojol NUjek mulai merambah Samarinda dan siap bersaing dengan jasa transportasi yang sudah ada. ( Foto: Istimewa )

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.