Selasa, 12/06/2018

Panwaslu Investigasi Dugaan Penggunaan Fasilitas Negara

Selasa, 12/06/2018

Ketua Panwaslu Kukar, M Rahman

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Panwaslu Investigasi Dugaan Penggunaan Fasilitas Negara

Selasa, 12/06/2018

logo

Ketua Panwaslu Kukar, M Rahman

TENGGARONG – Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kutai Kartanegara  akan menginvestigasi  informasi terkait dugaan penggunaan fasilitas negara pada kampanye salah satu pasangan calon gubernur Kaltim pada Sabtu (9/6) lalu.

Ketua Panwaslu Kukar, M Rahman mengatakan dalam menangani sebuah laporan akan ada dua proses yang bisa diambil pihaknya untuk melakukan investigasi, yaitu berdasarkan temuan dan laporan dari masyarakat. 

Karena belum ada yang melapor, kata Rahman, maka pihaknya akan melakukan investigasi berdasarkan temuan-temuan yang didapat. “Kami akan proses hasil temuan pengawas atau informasi awal yang kita dapatkan,” katanya kepada Koran Kaltim, Senin (11/6).

Pihaknya akan mengambil langkah lebih lanjut melakukan investigasi dalam mencari kebenaran dan fakta-fakta di lapangan. Pihaknya akan mengumpulkan  bukti-bukti dan keterangan untuk memenuhi unsur formil dan materil terkait temuan tersebut, termasuk akun Facebook yang mengunggah foto penggunaan bus Pemkab Kukar yang digunakan untuk mobilisasi buka bersama yang diadakan paslon Isran Noor-Hadi Mulyadi di Tenggarong. 

“Jadi dalam mencari bukti formil dan materil itu, kami akan memanggil orang-orang yang menurut kami sebagai informasi awal guna mencari sejumlah keterangan atau kita jadikan saksi yang mengetahui dan melihat kejadian tersebut termasuk informasi-informasi yang diposting di media sosial,” pungkasnya. (rf218)

Panwaslu Investigasi Dugaan Penggunaan Fasilitas Negara

Selasa, 12/06/2018

Ketua Panwaslu Kukar, M Rahman

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.