Kamis, 14/09/2017

Kondisi Kesehatan Wagub Kaltim Membaik

Kamis, 14/09/2017

Mukmin Faisyal

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Kondisi Kesehatan Wagub Kaltim Membaik

Kamis, 14/09/2017

logo

Mukmin Faisyal

SAMARINDA - Wakil Gubernur (Wagub) Kaltim Mukmin Faisyal HP yang tengah dirawat intensif di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat  (RSPAD) Jakarta dikabarkan sudah membaik.  Hal tersebut dibenarkan Direktur Utama (Dirut) RSU Abdul Wahab Syahranie (AWS) Samarinda Rachim Dinata yang juga menjadi tim menangani kondisi orang nomor dua di Kaltim.

“Sudah membaik, tapi sekarang masih di Jakarta di RSPAD,” kata Rachim dikonfirmasi Koran Kaltim Rabu (13/9) kemarin.

Ia membeber, alat bantu kesehatan yang sebelumnya terpasang juga sudah dilepaskan. “Kemajuan kondisi kesehatan beliau bagus, jadi sudah dilepas,” paparnya.

Dijelaskannya, bahwa mantan Ketua DPRD Kaltim tersebut menderita sakit tulang belakang, sehingga harus menjalani prosedur operasi di RSUD Kanujoso Balikpapan.  namun karena pasca operasi kondisinya terus menurun, sehingga harus dibawa ke RSPAD Gatot Subroto Jakarta.

“Pasca operasi tulang belakang kondisinya sempat menurun, drop gitu, makanya keluarga memutuskan membawa ke Jakarta” ucap Rachim.

Rachim mengatakan, tim dokter dari RSU AWS tetap bersiaga mendampingi sang wakil gubernur yang tengah dirawat. “Perawatan sampai dianggap cukup fit untuk di bawa pulang.  Tim dari RSUD AWS ada,  fasilitas tetap ada kan beliau KT 2,” pungkasnya. (rs)

Kondisi Kesehatan Wagub Kaltim Membaik

Kamis, 14/09/2017

Mukmin Faisyal

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.