Jumat, 26/04/2019

Wah, CIA Bikin Akun Instagram, Mau Apa Ya?

Jumat, 26/04/2019

Akun Instagram CIA - Foto: Motosha

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Wah, CIA Bikin Akun Instagram, Mau Apa Ya?

Jumat, 26/04/2019

logo

Akun Instagram CIA - Foto: Motosha

WASHINGTON- Punya akun media sosial di zaman sekarang sudah jadi tuntutan zaman. Baik pribadi dan organisasi mewajibkan diri dalam mengoptimalkan fungsi medsos. 

Tapi, bagaimana kalau Badan Intelijen Pusat Amerika Serikat atau yang dikenal dengan CIA merilis akun Instagram? Kira-kira buat apa, nih? Ya, akun  resminya adalah  @cia yang dirilis pada Kamis (25/4/2019).

CIA mengunggah satu foto yang menunjukkan meja kerja dengan keterangan "Saya mengintai dengan mata kecil saya".

Melansir kantor berita AFP, foto tersebut berupaya menarik perhatian dengan menampilkan rambut palsu pada kursi yang menggambarkan aksi penyamaran.

Kemudian terdapat peta China dan Teluk pada meja kerja, uang kertas asing, kantong kertas, buku catatan dalam bahasa Arab, dan barang-barang lainnya.

Dalam dinding ruangan terdapat tulisan "Saya ingin berkeliling dunia".

Sebagian besar benda yang ditampilkan dalam foto itu adalah barang yang dipakai dalam operasi nyata seorang petugas CIA.

Hingga kini, CIA telah memiliki 5.155 pengikut di Instagram.

"Kami adalah garis pertahanan pertama bangsa. Kami mencapai apa yang orang lain tidak bisa capai dan pergi ke tempat yang orang lain tidak bisa," demikian bunyi keterangan bio CIA di Instagram seperti dikutip dari kompas.com.

Lalu mengapa agen mata-mata memilih untuk membuat akun Instagram?

Ternyata itu bertujuan untuk perluasan dari upaya agen spionase utama AS untuk merekrut generasi muda menjadi agen, analis, dan petugas CIA.

CIA telah melakukan perekrutan secara terbuka di universitas dan industri. Sementara Instagram diyakini akan mencapai demografis yang lebih besar dan lebih muda.

"Kami ingin memicu keingintahuan pengguna Instagram tentang banyak cara misi global CIA mengarahkan tempat yang tidak bisa dikunjungi orang lain," kata lembaga itu.

"Melalui akun ini, kami akan mengintip kehidupan agen, tapi kami tidak bisa menjanjikan swafoto dari lokasi rahasia," tulisnya.(*)

Wah, CIA Bikin Akun Instagram, Mau Apa Ya?

Jumat, 26/04/2019

Akun Instagram CIA - Foto: Motosha

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.